Pelatih Monza Beri Saran kepada Michele Di Gregorio Jelang Gabung Juventus

Penulis: Rei Darius
Senin 27 Mei 2024, 03:47 WIB
Michele Di Gregorio

Michele Di Gregorio dilaporkan bakal gabung Juventus (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pelatih AC Monza, Raffaele Palladino, memberi saran kepada penjaga gawang andalannya, Michele Di Gregorio, yang kabarnya akan gabung Juventus pada musim panas mendatang.

Selama akhir pekan kemarin, sejumlah laporan dari Italia mengatakan bahwa Michele Di Gregorio telah terpilih menjadi kiper baru Juve pada musim depan.

Sebagaimana dilansir dari jurnalis Fabrizio Romano, Juve dan AC Monza menyepakati mahar senilai total 20 juta euro untuk kiper terbaik Serie A tersebut, dengan rincian 18 juta euro ditambah 2 juta euro dalam bentuk bonus.

Monza mengakhiri musim dengan melawat ke markas Juve, Allianz Stadium, pada Sabtu (25/5) malam WIB lalu, dan kalah dengan skor 0-2.

Pelatih Raffaele Palladino memutuskan untuk tidak memainkannya dalam laga ini, dan dia berbicara tentang Di Gregorio dalam wawancara seusai laga.

Palladino merupakan mantan pemain Juve ketika aktif berkarier sebagai pemain. Dia pun memberi saran kepada anak asuhnya tersebut.

"Saya bisa berbicara kepadanya [Di Gregorio] di tengah lapangan seusai laga. Karena pernah jadi pemain Juve, saya tahu semangat Juve dan apa artinya Juventus, itu adalah tentang memiliki mentalitas Juventus. Anda datang ke sini untuk menang," kata Palladino kepada DAZN.

"Saya kemudian memeluknya dan berterima kasih kepadanya atas segalanya. Dia memberikan kami banyak poin melalui penyelamatannya. Tak ayal, dia dinobatkan sebagai kiper terbaik Serie A pada musim ini," tukas pelatih yang juga sedang dirumorkan bakal pergi di musim panas tersebut.

Artikel Tag: Michele Di Gregorio, monza, Juventus, Raffaele Palladino

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pelatih-monza-beri-saran-kepada-michele-di-gregorio-jelang-gabung-juventus
7344  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini