Pelatih Fisik Persib Sengaja Beri Panduan Latihan Lewat Video

Tim Persib
Berita Liga 1 Indonesia : Pasukan Persib tetap diberi program latihan mandiri selama libur satu pekan. Mereka harus menjaga kondisi fisiknya di sela-sela kegiatan merayakan hari lebaran bersama keluarga. Pelatih fisik,
Yaya Sunarnya sudah menjelaskan kepada seluruh pemain mengenai kewajiban mereka saat libur. Menurutnya semua awak tim harus bisa memelihara kebugaran supaya ketika kumpul berlatih bersama mereka tidak perlu memulai dari awal.
"Ya kita memang sudah sampaikan sebelumnya ke pemain mengenai rencana start liburan kita. Pemain pun sudah diberi pekerjaan rumah. Beberapa latihan lebih ke strength, movement serta ada aerobik," ujar Yaya saat diwawancara.
"Artinya saat mereka mulai gabung latihan lagi tanggal 8 kita sudah sepakat semua pemain bisa jaga kondisinya karena mereka pemain profesional. Jadi waktu kita gabung kita ga perlu lagi dari adaptasi training," lanjutnya.
Untuk modul latihan individu, Yaya akan memberikan menu untuk dilahap oleh pemain melalui video. Biasanya dia hanya memberi panduan melalui pesan tertulis. Inovasi ini dilakukan jajaran pelatih untuk memberi kesan baru bagi pemain.
"Seperti biasa, kalau dulu kita buat latihan homework program secara tertulis. Tapi coach ingin interest lebih pada pemain, ketika melakukan gerakan oh gerakannya seperti ini," ujar eks pelatih fisik timnas ini.
Dia berharap pemainnya bisa lebih antusias untuk melaksanakan pekerjaan rumah saat libur. Karena dengan begitu dampak untuk tim juga akan terasa ketika kembali berlatih bersama usai jeda lebaran ini.
"Jadi lebih pada pemain mencari suasana yang baru saja karena mereka mungkin sedikit boring dengan pr yang saya berikan dan tertulis. Sekarang dengan pr yang agak berbeda itu bisa kasih rangsangan positif bagi pemain," tukasnya.
Artikel Tag: Yaya Sunarya, Persib, Bandung
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pelatih-fisik-persib-sengaja-beri-panduan-latihan-lewat-video
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini