Pelatih Fiorentina Puji Peran Giacomo Bonaventura Sebagai Winger

Penulis: Uphit Kratos
Rabu 31 Jan 2024, 17:00 WIB
Giacomo Bonaventura

Giacomo Bonaventura

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Meski kalah 1-0 dari Inter Milan, pelatih Fiorentina, Vincenzo Italiano tetap mengapresiasi penampilan anak asuhnya, termasuk penampilan Giacomo Bonaventura.

Pelatih Fiorentina, Vincenzo Italiano terlihat sangat kecewa. Bukan hanya dari titik putih, La Viola terkenal sangat kesulitan untuk memasukkan bola ke dalam gawang lewat peluang terbuka.

Meskipun begitu, kepada DAZN, Italiano menanggapi penampilan anak asuhnya saat melawan Inter Milan, dimana menurutnya La Viola bermain cukup baik.

"Saya menyukai semua yang kami lakukan hari ini, baik saat menguasai maupun tidak menguasai bola. Kami membatasi tim Inter yang tampil luar biasa, Giacomo Bonaventura bermain dengan baik sebagai penyerang sayap,” ujar Italiano.

“Sebuah peran yang pernah ia jalani di awal kariernya. Ini adalah masalah yang biasa terjadi, kami menciptakan banyak peluang dan menyebabkan masalah besar bagi Inter, namun tidak meraih satu poin pun. Kami kehilangan terlalu banyak hal sekarang.”

"Jebakan offside bekerja dengan baik pada malam ini, kami tahu bahwa kami harus mengambil beberapa resiko saat melawan Inter.”

“Kami bisa saja melakukan lebih banyak hal saat menghadapi Juventus dan Inter, namun secara umum, kami kalah karena tim-tim ini lebih kuat dari kami dan sudah mengesankan untuk menyebabkan banyak masalah bagi mereka.”

"Pada akhirnya, kami akan semakin dekat dengan mereka, bahkan mungkin mengalahkan mereka, setelah membuat hidup dua tim teratas di klasemen menjadi sangat sulit."

Artikel Tag: Giacomo Bonaventura, Inter Milan, Fiorentina, Vincenzo Italiano

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pelatih-fiorentina-puji-peran-giacomo-bonaventura-sebagai-winger
188  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini