Panas! Jelang Derby, Pemain Dortmund Sebut Schalke seperti Binatang

Penulis: Febrian Kusuma
Selasa 23 Apr 2019, 13:00 WIB
Panas! Jelang Derby, Pemain Dortmund Sebut Schalke seperti Binatang

Abdou Diallo (ESPN)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Borussia Dortmund akan menjalani laga bertajuk Revierderby melawan Schalke 04 di Signal Iduna Park, 27 April 2019 mendatang. Jelang laga tersebut, pemain muda Borussia Dortmund, Abdou Diallo mengatakan bahwa Schalke 04 layaknya binatang yang terluka.

Borussia Dortmund masih harus menghadapi laga berat di tengah-tengah persaingan ketat mereka dengan Bayern Munich menuju ke tangga juara Bundesliga. Karena mereka masih akan melawan tim sekota, Schalke 04.

Musim ini The Royal Blues memang gagal tampil mengesankan, dan bahkan mereka hanya mampu mengumpulkan 27 poin dari 30 pertandingan yang sudah dijalani. Schalke 04 kini menduduki posisi ke-15 dan hanya unggul 3 poin dari VfB Stutgart yang berada di posisi ke-16 atau batas akhir zona degradasi.

Meskipun berada di papan bawah, namun Diallo tidak menganggap Schalke 04 adalah lawan yang mudah untuk timnya. Dia bahkan menyamakan Schalke 04 seperti binatang yang terluka, di mana mereka akan bermain habis-habisan pada laga akhir pekan nanti.

“Anda harus selalu waspada terhadap binatang yang terluka (Schalke 04),” kata Diallo kepada harian olahraga Jerman, Kicker.

“Schalke dapat menyelamatkan musim mereka dalam pertandingan ini. Mereka akan memberikan semua yang mereka miliki dengan 200 persen. Kami harus siap untuk melawan semua yang mereka lemparkan kepada kami. Hal terpenting bagi kami, seperti di semua pertandingan derby, kami harus mendapatkan kemenangan,” pungkas pemain berusia 22 tahun tersebut.

Artikel Tag: abdou diallo, Borussia Dortmund, Schalke 04

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/panas-jelang-derby-pemain-dortmund-sebut-schalke-seperti-binatang
943  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini