Pakar Nilai Keputusan Wasit Benar Atas Insiden Mike Maignan

Penulis: Uphit Kratos
Minggu 03 Mar 2024, 05:15 WIB
Mike Maignan

Mike Maignan

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Terdapat dua insiden kontroversial yang membuat Lazio geram di pertandingan melawan AC Milan, termasuk banding penalti atas pelanggaran Mike Maignan.

Penonton di Stadion Olimpico terlihat sangat marah dan mengarahkan sebagian besar kemarahan mereka kepada para ofisial pertandingan Lazio vs AC Milan, yang dipimpin oleh wasit Marco Di Bello.

Di babak pertama, Mike Maignan keluar untuk menghalau umpan lambung dan terus meluncur hingga bertabrakan dengan Taty Castellanos.

Pihak biancoceleste menginginkan penalti, tetapi wasit dan VAR menyatakan itu gerakan lanjutan setelah Maignan menghalau bola dan pada saat itu Castellanos tidak dapat diuntungkan karena Matteo Gabbia telah menguasai bola.

Pakar perwasitan DAZN, Luca Marelli, setuju dengan interpretasi ini dan merasa tidak ada tindakan lebih lanjut yang harus diambil.

Para Aquile kembali dibuat marah ketika Marco Pellegrini menerima kartu kuning keduanya karena pelanggaran terhadap Christian Pulisic. Dalam hal ini, Castellanos kembali terlibat, mendapat benturan saat bertabrakan dengan Ismael Bennacer.

Pellegrini tampaknya mengira permainan akan dihentikan dan mencoba untuk menggiring bola keluar di touchline.

Namun, wasit tidak meniup peluit dan Pulisic datang untuk merebutnya, sehingga Pellegrini menarik pundak dan jersey pemain asal Amerika Serikat itu. Karena itu permainan tidak dihentikan, kartu kuning tersebut tetap berlaku.

Castellanos mengalami pendarahan di hidungnya akibat insiden tersebut, namun pundit DAZN, Marelli, mengatakan bahwa tabrakan tersebut terjadi di belakang wasit, sehingga dia tidak dapat melihat adanya luka.

Artikel Tag: Mike Maignan, Lazio, AC Milan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pakar-nilai-keputusan-wasit-benar-atas-insiden-mike-maignan
460  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini