Oliver Kahn Merasa Senasib dengan Marcel Sabitzer, Ada Apa?

Penulis: Febrian Kusuma
Rabu 17 Agu 2022, 09:00 WIB
Oliver Kahn

Marcel Sabitzer (Sumber: Roland Krivec/DeFodi Images via Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: CEO Bayern Munich, Oliver Kahn, merasa bahwa dia memiliki kesamaan nasib dengan gelandang asal Austria, Marcel Sabitzer. Hal itu dikarenakan Kahn dan Sabitzer sama-sama gagal berkembang di musim perdananya bersama Bayern Munich.

Seperti diketahui, Oliver Kahn mulai memperkuat Bayern pada musim 1994/95, setelah didatangkan dari Karlsruher SC. Meski pada akhirnuya ia menjadi salah satu kiper terbaik yang pernah dimiliki Bayern, namun pada musim pertamanya Kahn gagal tampil maksimal dan hanya memiliki 30 kesempatan bermain di sepanjang musim.

Hal yang sama juga terjadi pada Marcel Sabitzer. Didatangkan dari RB Leipzig pada musim panas 2021, gelandang berusia 28 tahun itu juga gagal tampil mengesankan di musim 2021/22. Ia bahkan beberapa kali melakukan blunder yang berujung pada gol untuk tim lawan.

Sabitzer kemudian mengalami perubahan permainan yang cukup drastis di awal musim 2022/23 ini, hingga membuatnya selalu menjadi starter pilihan pelatih Julian Nagelsmann dalam tiga pertandingan resmi yang sudah dijalani Bayern pada musim ini.

“Saya sendiri sebenarnya adalah contoh. Saya butuh satu atau dua musim di sini, di Bayern Munich (untuk menunjukkan penampilan terbaik), tetapi saat itu Anda punya lebih banyak waktu,” kata Kahn kepada Kicker.

“Marcel memberikan penampilan yang solid saat ini. Anda hanya bisa memberi selamat padanya untuk itu,” lanjutnya.

Pada musim lalu Marcel Sabitzer hanya membuat 32 penampilan dari semua kompetisi dengan total waktu bermain selama 1077 menit, atau rata-rata 33,65 menit penampilan di setiap pertandingan.

Artikel Tag: Oliver Kahn, marcel sabitzer, Bayern Munich

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/oliver-kahn-merasa-senasib-dengan-marcel-sabitzer-ada-apa
1210  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini