Nico Schlotterbeck Berharap Hummels dan Reus Tetap Bertahan di Dortmund

Penulis: Ezi Yulia
Kamis 23 Mar 2023, 03:00 WIB
Nico Schlotterbeck dan Mats Hummels

Nico Schlotterbeck dan Mats Hummels (Foto: tz.de)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Nico Schlotterbeck berharap dua pemain senior Borussia Dortmund, Mats Hummels dan Marco Reus, tetap bertahan di klub setelah akhir musim nanti.

Mats Hummels dan Marco Reus sama-sama memiliki kontrak yang akan berakhir pada akhir musim. Dan Nico Schlotterbeck meyakini bahwa Borussia Dortmund perlu mempertahankan mereka mengingat peran penting keduanya di tim terutama di ruang ganti.

"Saya harap mereka bertahan, tentu saja. Ketika Marco atau Mats mengatakan sesuatu di ruang ganti, kata-kata mereka memiliki bobot dan kemudian akan diterapkan. Mereka adalah dua orang hebat yang sangat saya hargai. Mereka memiliki banyak pengalaman, mereka adalah orang baik dan di atas segalanya, mereka berdua adalah pesepakbola yang sangat baik," kata Schlotterbeck kepada Sport Bild.

Schlotterbeck telah menjadi andalan Dortmund musim ini di mana ia adalah satu-satunya pemain di klub yang menjadi starter pada setiap pertandingan Bundesliga dan ia bersyukur diberi kepercayaan seperti itu oleh Edin Terzic.

"Saya pikir itu bukan keputusan yang mudah untuk pelatih, karena kami memiliki tiga bek tengah yang sangat bagus. Syukur adalah kata yang bagus. Saya senang Edin selalu memainkan saya dari awal dan memercayai saya bahkan ketika saya melakukan kesalahan dan tentu saja saya ingin membayarnya kembali," kata Schlotterbeck.

Setelah jeda internasionl, Dortmund akan menghadapi Bayern Munich di Allianz Arena pada 1 April. Pertandingan ini bisa memegang peran penting dalam perburuan gelar Bundesliga musim ini dengan BVB sementara unggul satu poin dari Die Roten di puncak klasemen.

Artikel Tag: Nico Schlotterbeck, Mats Hummels, Marco Reus, Borussia Dortmund

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/nico-schlotterbeck-berharap-hummels-dan-reus-tetap-bertahan-di-dortmund
1143  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini