Nick Woltemade Beri Kritik Pedas ke Stuttgart Usai Gagal Kalahkan Holstein

Nick Woltemade (Sumber: Alex Grimm/Getty Images)
Berita Liga Jerman: Striker VfB Stuttgart, Nick Woltemade, memberikan kritik pedas kepada rekan setimnya setelah mereka bermain buruk pada laga pekan ke-25 Bundesliga musim 2024/25, yang membuat klub berjuluk Die Schwaben itu gagal mengalahkan Holstein Kiel di Holstein Stadium, Sabtu (08/03).
Pada pertandingan itu VfB Stuttgart hanya bermain imbang dengan skor 2-2, yang membuat mereka kini terlempar ke urutan delapan klasemen sementara Bundesliga dengan koleksi 37 poin. Mereka tertinggal dua poin dari RB Leipzig yang berada di posisi keenam atau batas terakhir zona kompetisi Eropa.
“Anda tidak bisa menghadapi pertandingan Bundesliga dengan performa dan intensitas yang kami tunjukkan. Tidak ada intensitas, tidak ada kepemimpinan dalam duel. Kami cukup lambat dalam menguasai bola dan tidak melakukan penetrasi. Itu tidak cukup bagus,” ucap Nick Woltemade, disadur dari laman Get Football News Germany.
“Tidak ada gunanya menetapkan tujuan yang ambisius jika seseorang tidak dapat mencapainya, Kita harus memenangkan pertandingan sebelum memikirkan masa depan,” lanjutnya.
Saat melawan Holstein Kiel, VfB Stuttgart sebenarnya sempat unggul 0-1 melalui gol Jamie Leweling pada menit ke-15. Akan tetapi Holstein kemudian bangkit dan mencetak dua gol melalui aksi Steven Skrzybski pada menit ke-30 dan 46. Beruntung, Stuttgart memiliki Ermedin Deirovic yang berhasil mencetak gol penyama kedudukan pada menit ke-55. Gol penyeimbang itu datang justru setelah Stuttgart hanya bermain dengan sepuluh pemain, usai Leonidas Stergiou mendapat kartu merah dari wasit.
Artikel Tag: Nick Woltemade, vfb stuttgart
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/nick-woltemade-beri-kritik-pedas-ke-stuttgart-usai-gagal-kalahkan-holstein
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini