Misi Rampingkan Skuad, Como Lepas Alberto Dossena dan Stefan Posch

Penulis: Uphit Kratos
Kamis 22 Jan 2026, 15:10 WIB - 98 views
Alberto Dossena

Alberto Dossena

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Como dilaporkan sibuk merampingkan skuad mereka yang sangat besar, dengan melepas Alberto Dossena ke Cagliari dan Stefan Posch ke Bundesliga, Mainz.

Klub berjuluk I Lariani tersebut saat ini sedang tampil gemilang di kompetisi Serie A di bawah arahan pelatih mereka, Cesc Fabregas. Mereka bahkan tengah bersaing ketat untuk memperebutkan satu tempat di kompetisi Eropa untuk musim depan mendatang.

Namun, investasi besar-besaran yang dilakukan klub menyebabkan membengkaknya pemain di dalam skuad utama mereka. Beberapa pemain yang jarang mendapatkan menit bermain akhirnya diputuskan untuk segera dilepas.

Bek Alberto Dossena akhirnya resmi diselesaikan pada hari ini dengan status pinjaman ke Cagliari. Bek tengah tersebut akan membela klub asal Sardinia itu hingga berakhirnya kompetisi musim 2025-2026 yang sedang berjalan sekarang.

Sementara itu, Sportitalia dan Sky Sport Deutschland mengonfirmasi Mainz telah mencapai kesepakatan penuh dengan Como. Kesepakatan tersebut terkait dengan proses peminjaman bek tengah asal Austria, Stefan Posch, ke Bundesliga Jerman.

Sebelum mencapai kesepakatan dengan Mainz, Posch juga sempat mendapatkan tawaran dari Hamburger SV dan FC Koln. Namun, Mainz akhirnya keluar sebagai pemenang dalam perburuan pemain bertahan berpengalaman tersebut.

Kesepakatan transfer Posch ini merupakan pinjaman murni yang akan berlaku hingga akhir musim ini. Dalam kontrak tersebut, tidak ada klausul atau opsi bagi Mainz untuk mempermanenkan status sang pemain di masa depan nanti.

Posch sendiri baru bergabung dengan Como dari Bologna pada September tahun lalu dengan status pinjaman dan kewajiban beli.

Artikel Tag: Alberto Dossena

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/misi-rampingkan-skuad-como-lepas-alberto-dossena-dan-stefan-posch
98
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini