Meski Seri, Pep Guardiola Puji Performa Manchester City

Penulis: Demos Why
Senin 11 Apr 2022, 03:44 WIB
Manajer Manchester City, Pep Guardiola.

Pep Guardiola. (Foto: Michael Regan)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Manajer Manchester City, Pep Guardiola, memberikan komentar terkait hasil imbang yang didapatkan oleh timnya saat menjamu Liverpool tadi malam. Meski gagal meraih kemenangan, namun Guardiola mengaku bangga dengan penampilan timnya.

Seperti yang diprediksi sebelumnya bahwa pertandingan antara Manchester City kontra Liverpool di Etihad Stadium, Minggu (10/4) malam WIB, berlangsung seru. Kedua tim saling berbalas gol dan membuat laga berakhir dengan skor imbang 2-2.

Pada laga tersebut, Man City unggul lebh dulu melalu gol Kevin De Bruyne di menit kelima, namun pada menit ke-13 Diogo Jota berhasil menyamakan kedudukan. Pada menit ke-36, Gabriel Jesus membuat City kembali unggul, sayangnya di menit ke-46 Sadio Mane berhasil kembali menyeimbangkan papan skor.

Sesaat setelah laga usai, Pep Guardiola memuji penampilan skuat Man City. Bukan hanya itu, Guardiola juga bangga dengan semangat juang para pemainnya.

"Kedua belah pihak menunjukkan membuat pertandingan ini terlihat fantastis," ujar Guardiola seperti dilansir dari laman resmi Man City.

"Kedua tim berusaha memenangkan setiap pertandingan di semua kompetisi. Saya merasa kami kehilangan peluang untuk mengalahkan mereka, saya pikir kami membiarkan mereka tetap memiliki harapan di pertandingan ini."

"Saya berkata kepada tim setelah pertandingan, betapa bagusnya mereka melakukan pekerjaan. Kami juga sangat bangga. Saya pikir itu merupakan permainan yang sangat bagus bagi para penggemar di seluruh dunia."

"Saya puas dengan cara kami bermain. Biasanya ketika Anda telah melakukan segalanya dan gagal mencapai apa yang diinginkan, maka Anda akan merasakan kesedihan. Tapi saya katakan kepada mereka untuk melupakan itu. Kami telah berusaha dengan sangat baik."

"Kami tampil sangat baik. Kami tidak bisa menang tapi inilah sepak bola. Itu bisa terjadi."

"Setiap tahun kami di sini di Premier Leage, kami menyaksikan aksi mereka di Liga Primer dan Liga Champions. Kami tahu bagaimana mereka menciptakan peluang."

"Kami kebobolan sangat sedikit dan menciptakan banyak peluang ketika menghadapi mereka. Secara keseluruhan saya bangga dengan penampilan tim saya," pungkasnya.

Dengan tambahan satu poin, Man City masih memuncaki klasemen sementara dengan koleksi 74 poin dan unggul satu angka dari The Reds.

Artikel Tag: Pep Guardiola, Manchester City, Liverpool, Premier League

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/meski-seri-pep-guardiola-puji-performa-manchester-city
1891  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini