Media Italia: Upaya Memulangkan Leon Bailey Dipastikan Tidak Akan Mudah

Penulis: Uphit Kratos
Rabu 07 Jan 2026, 06:55 WIB - 246 views
Leon Bailey

Leon Bailey

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: AS Roma dikabarkan akan memulangkan Leon Bailey ke Aston Villa. Namun ini dipastikan tidak akan mudah karena tidak ada klausul pemutusan kontrak.

Leon Bailey bergabung dengan skuad AS Roma melalui skema pinjaman selama satu musim penuh pada bursa transfer musim panas lalu dengan opsi pembelian permanen sebesar 20 hingga 25 Juta Euro.

Perjalanan karir pemain asal Jamaika tersebut di Italia tidak berjalan mulus sejak awal karena ia langsung mengalami cedera otot paha yang serius pada sesi latihan perdana bersama tim Giallorossi.

Cedera tersebut memaksa Bailey harus menepi selama hampir 2 bulan, dan situasi diperparah dengan dua kali masuk ruang perawatan lagi setelah ia dinyatakan pulih dari cedera otot paha pertamanya.

Hingga mendekati paruh musim kompetisi 2025-2026 ini, penyerang berusia 28 tahun tersebut tercatat baru mengumpulkan total 181 menit bermain saja di kancah kompetisi tertinggi kasta tertinggi Liga Italia.

Berdasarkan laporan Calciomercato, upaya untuk memulangkan Bailey ke Inggris tidak akan berjalan mudah karena tidak adanya klausul pemutusan kontrak atau penarikan kembali di dalam kesepakatan awal.

Pihak manajemen Aston Villa dilaporkan tidak terlalu bersemangat menerima kembali sang pemain di bursa transfer Januari karena alasan teknis maupun rencana tim.

Satu-satunya solusi yang memungkinkan adalah jika ada klub lain yang bersedia maju dengan proposal peminjaman baru bagi Bailey agar Roma bisa segera memutus kontrak peminjaman sang pemain tersebut.

Artikel Tag: Leon Bailey

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/media-italia-upaya-memulangkan-leon-bailey-dipastikan-tidak-akan-mudah
246
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini