Matt Doherty Akui Wolves Tampil Buruk Saat Hadapi Chelsea

Matt Doherty. (Foto: Jack Thomas - WWFC)
Berita Liga Inggris: Bek Wolverhampton Wanderers, Matt Doherty, mengakui bahwa timnya tampil buruk saat mereka dikalahkan oleh Chelsea pada laga dini hari tadi.
Wolverhampton Wanderers kembali mendapatkan hasil mengecewakan pada lanjutan pertandingan pekan ke-22 Premier League. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Chelsea di Stamford Bridge, Selasa (21/1) dini hari WIB, Wolves menelan kekalahan dengan skor 3-1.
Pada laga tersebut, The Blues unggul lebih dulu melalui gol yang dicetak oleh Tosin Adarabioyo di menit ke-24. Namun, Wolves berhasil menyamakan kedudukan di injury time babak pertama melalui gol yang dicetak oleh Matt Doherty. Akan tetapi, pada babak kedua The Blues berhasil mencetak dua gol kemenangan melalui aksi Marc Cucurella (60') dan Noni Madueke (65').
Setelah pertandingan berakhir, Doherty memberikan tanggapannya. Ia mengakui bahwa Wolves masih tertinggal dalam hal kualitas dibandingkan dengan The Blues. Selain itu, Doherty juga menyatakan bahwa penampilan timnya dalam pertandingan tersebut tidak memenuhi harapan dan cukup mengecewakan.
“Semua orang tahu tentang kualitas Chelsea. Bagi saya, saya merasa seperti kami tidak berada di jalur yang tepat di awal pertandingan. Ada beberapa periode dalam pertandingan di mana kami menekan dengan baik dan terlihat seperti kami akan melakukan sesuatu, tetapi tidak untuk waktu yang lama,” kata Doherty kepada Sky Sports.
“Melawan setiap tim di Premier League, Anda harus berada di dalamnya selama 90 menit dan saya hanya berpikir malam ini ada terlalu banyak waktu di mana kami tidak berada di dalamnya.”
“Tidak peduli bagaimana mereka mencetak gol, itu seharusnya tidak mempengaruhi kepercayaan diri kami. Kami berhasil bangkit dan memasuki babak kedua, kami merasa bahwa pertandingan akan berakhir dengan kemenangan.”
“Anda akan mengira kami akan mendapatkan momentum sejak akhir babak pertama, namun kami tidak mampu menciptakan banyak peluang.”
Dengan hasil ini, Wolves masih tertahan di peringkat ke-17 klasemen sementara Premier League dengan koleksi 16 poin.
Artikel Tag: Matt Doherty, Wolverhampton Wanderers, Chelsea
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/matt-doherty-akui-wolves-tampil-buruk-saat-hadapi-chelsea
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini