Marian Mihail Langsung Pimpin Latihan Perdana PSS Sleman, Diikuti 18 Pemain

Pelatih PSS Sleman, Marian Mihail pimpin latihan perdana timnya/foto dok Liga Indonesia
Berita Liga 1 Indonesia: Pelatih asal Rumania, Marian Mihail yang dipercaya menukangi PSS Sleman untuk kompetisi Liga 1 Indonesia musim depan sudah memimpin latihan perdana timnya yang berlangsung di Lapangan Pakembinangun, Sleman, Rabu (10/5) sore.
Latihan perdana tim berjuluk Super Elang Jawa itu diikuti oleh sebanyak 18 pemain. Termasuk kiper asal Filipina, Anthony Pinthus.
"Saya senang dengan performa pemain pada latihan perdana ini. Dengan fasilitas latihan cukup bagus juga daya juang cukup bagus, ini adalah awal yang positif bagi tim. Dan perlahan kita akan improve untuk membangun identitas tim ini," kata Marian Mihail seperti dikutip dari laman resmi Liga Indonesia.
Marian Mihail juga memberikan catatan tersendiri untuk deretan pemain muda yang ada di tim PSS Sleman. Dia tak menutup kemungkinan untuk mempromosikannya ke tim senior apabila memang kemampuannya dinilai memadai.
"Kita sudah siapkan rencana untuk para pemain muda ini dengan manajemen. Kita akan pantau dan akan promosikan pemain muda ini di tim. Saya terbiasa memainkan pemain muda di perjalanan saya sebelumnya. Kita akan lihat performa mereka nanti," ucap mantan Direktur Teknik timnas Rumania itu menambahkan.
Marian Mihail juga menuturkan terkait agenda pemusatan latihan yang akan dijalani skuat PSS Sleman jelang mengarungi kompetisi Liga 1 musim depan.
"Kemungkinan kita punya waktu sekitar 10 hari TC dalam waktu dekat. Setelah itu kita akan agendakan lima laga uji coba. Kita tunggu juga kedatangan para pemain asing. Yang pasti, kita punya cukup banyak waktu sebelum liga dimulai," tegasnya.
Dalam latihan perdana itu, dia juga mengaku senang dengan dukungan luar biasa dari suporter.
"Ini sangat bagus untuk sepak bola dan tim. Tapi saya tidak mau berjanji dengan kata-kata karena kita butuh fakta. Saya optimistis bisa berikan yang terbaik dan membuat PSS jadi tim lebih baik dan bisa dibanggakan suporter," pungkasnya.
Daftar pemain PSS Sleman yang ikut latihan perdana :
1. M Ridwan
2. Derry Rachman
3. Kevin Gomes
4. M Fariz
5. Kim Kurniawan
6. Arlan Dinata
7. Irkham Milla
8. Riki Dwi Saputro
9. Hokky Caraka
10. Wahyudi Hamisi
11. Nyoman Ansanay
12. Anthony Pinthus
13. Syafaat (Akademi)
14. Davin (Akademi)
15. Zola (Akademi
16. Dion (Akademi)
17. Tesar (Akademi)
18. Bagus Khairil (Akademi)
Artikel Tag: Marian Mihail, Liga 1, PSS Sleman
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/marian-mihail-langsung-pimpin-latihan-perdana-pss-sleman-diikuti-18-pemain
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini