Maldini Tegaskan Tekad Milan untuk Pertahankan Donnarumma

Penulis: Nur Afifah
Senin 29 Jun 2020, 22:47 WIB
Maldini Tegaskan Tekad Milan untuk Pertahankan Donnarumma

Gianluigi Donnarumma (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Direktur AC Milan Paolo Maldini menegaskan kembali tekad klub untuk mempertahankan penjaga gawang andalan mereka, Gianluigi Donnarumma, dengan cara apapun.

Rossoneri tengah menghadapi dilema besar terkait masa depan Donnarumma mengingat kontraknya akan berakhir tahun depan, yang berarti klub harus mencapai kesepakatan kontrak baru atau mempertimbangkan dengan serius untuk menjual kiper bintang mereka musim panas nanti agar terhindar dari ancaman kehilangan servisnya secara cuma-cuma hanya dalam kurun waktu 12 bulan lagi.

Awal pekan kemarin disebutkan bahwa perpanjangan kontrak penjaga gawang 21 tahun tersebut merupakan salah satu prioritas utama Milan, dan selama pertemuan dengan calon manajer anyar Ralf Rangnick dan CEO Ivan Gazidis Desember lalu, pihak klub menyuarakan tekad mereka untuk memperbaharui kerjasama dengan sang pemain.

Maldini telah berbicara sebelum laga kandang Rossoneri melawan AS Roma di San Siro Minggu (28/6) malam lalu dan membahas mengenai masa depan Donnarumma dengan melabelinya sebagai kiper terbaik di dunia.

"Pastinya menjadi tugas Milan untuk berjuang mempertahankan pemain penting seperti Gigio, mengingat ia mewakili simbol, pemain yang berasal dari akademi kami, dan menurut pendapat sederhana saya, karena dia adalah penjaga gawang terbaik di dunia," ujar sang direktur kepada DAZN.

"Sedangkan untuk [Zlatan] Ibrahimovic, ada dua situasi berbeda. Kontrak Gigio masih belum habis, sementara Ibra iya."

Artikel Tag: Gianluigi Donnarumma, Paolo Maldini, AC Milan, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/maldini-tegaskan-tekad-milan-untuk-pertahankan-donnarumma
1329  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini