Main Ogah-Ogahan Untuk Timnas Korsel, Kim Min Jae Minta Maaf ke Publik

Penulis: Rheza Hendrian
Rabu 29 Mar 2023, 18:59 WIB
Kim Min Jae meminta maaf ke publik Korea Selatan setelah mengaku agak malas membela Timnas Korsel di jeda internasional Maret ini / via Getty Images

Kim Min Jae meminta maaf ke publik Korea Selatan setelah mengaku agak malas membela Timnas Korsel di jeda internasional Maret ini / via Getty Images

Ligaolahraga.com -

Berita Sepakbola: Kim Min Jae meminta maaf kepada publik Korea Selatan, setelah pernyataannya yang menyebut kalau ia sedikit malas tampil membela Negeri Ginseng di jeda internasional Maret ini.

Setelah Timnas Korea Selatan kalah 1-2 dari Uruguay di pertandingan persahabatan kemarin malam (28/3), emosi Kim Min Jae meledak setelah dicecar oleh awak media.

Dibilang sebagai biang kerok kekalahan Korsel, Kim mengaku jika dirinya sekarang hanya fokus membela Napoli dan malas sebenarnya mengikuti pertandingan persahabatan di level internasional Maret ini.

Pernyataan sang bek itu pun lalu dikecam oleh publik Korea Selatan.

Bek berusia 26 tahun itu dituding tak nasionalis dan media sosialnya seketika langsung dipenuhi hujatan dari publik Korea Selatan.

Atas pernyataan kontroversialnya itu tadi, Kim pun meminta maaf ke seluruh warga Negeri Ginseng.

Kim mengaku khilaf seraya emosi saat melakukan wawancaranya dengan awak jurnalis.

Sang bek mengatakan jika ia sama sekali tidak bermaksud untuk melecehkan Timnas Korea Selatan, dan menyebut kalau kondisi fisiknya agak terganggu di jeda internasional kali ini.

"Saya meminta maaf kepada kalian dan para pemain yang terkejut dengan ucapan saya," tulis Kim di akun Instagram miliknya.

"Saya mengalami cedera ringan dan saat ini sedang menjalani masa pemulihan."

"Saya bermain begitu banyak musim ini dan jarang sekali tidak terlibat dalam sebuah pertandingan."

"Mental dan fisik saya pun sedikit lelah. Saya sekali lagi meminta maaf dan meminta dukungan dari kalian para fans untuk terus mendukung kami," tutupnya.

Sejak pindah dari Fenerbahce ke Napoli musim panas lalu, Kim memang hampir selalu dimainkan oleh pelatih Luciano Spalletti.

Dari 27 giornata Serie A yang sudah berlangsung musim ini, Kim tercatat hanya absen sekali saja membela Il Partenopei.

Jadwal pertandingan yang terlampau padat itulah yang pada akhirnya membuat emosi dan fisik sang defender sedikit lelah pada jeda internasional kali ini.

Artikel Tag: Kim Min-Jae, Napoli, Timnas Korea Selatan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/main-ogah-ogahan-untuk-timnas-korsel-kim-min-jae-minta-maaf-ke-publik
471  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini