Luke Shaw Minta Inggris Bangkit di Piala Dunia 2022

Penulis: Demos Why
Rabu 14 Jul 2021, 09:11 WIB
Bek kiri timnas Inggris, Luke Shaw.

Luke Shaw. (Foto: Catherine Ivill)

Ligaolahraga.com -

Berita Piala Eropa: Bek kiri timnas Inggris, Luke Shaw, tak menampik bahwa dirinya merasa sangat kecewa usai The Three Lions dikalahkan oleh Italia di final Piala Eropa 2020. Namun Shaw ingin skuat Inggris menebus kegagalan mereka di Piala Dunia 2022 mendatang.

Timnas Inggris harus melupakan impian mereka untuk mengangkat trofi juara Piala Eropa 2020 lantaran mereka dikalahkan oleh timnas Italia melalui drama adu penalti. Kegagalan itu nyatanya membuat para penggawa Inggris serta penggemar mereka merasa kecewa lantaran Si Tiga Singa belum berhasil menyudahi puasa gelar sejak tahun 1966.

Kekecewaan serupa juga dirasakan oleh Luke Shaw. Meski demikian, Shaw mengaku tak mau terlalu lama bersedih karena kegagalan tersebut. Bek kiri milik Manchester United itu justru mengingatkan rekan-rekannya untuk segera mengalihkan fokus membantu Inggris agar lolos dan meraih kejayaan pada gelaran Piala Dunia 2022 yang akan digelar di Qatar.

"Meskipun ini bukan yang kami atau mereka (para suporter Inggris) inginkan, kami sudah membuat negara ini bangga dan itu sangat penting," ujar Shaw dilansir dari Mirror Football.

"Ini akan menyakitkan untuk sementara, tetapi kami akan kembali latihan bulan depan. Piala Dunia 2020 adalah petualangan baru dan kami ingin tampil di sana," pungkasnya.

Inggris dijadwalkan akan kembali tampil di babak kualifikasi Piala Dunia 2022 grup I di bulan September dengan menghadapi timnas Hungaria, Andorra dan Polandia. Inggris sendiri saat ini masih memuncaki klasemen sementara dengan koleksi 9 angka dari tiga penampilan.

Artikel Tag: Luke Shaw, Timnas Inggris, Piala Eropa 2020, Piala Dunia 2022

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/luke-shaw-minta-inggris-bangkit-di-piala-dunia-2022
954  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini