Lepas Tammy Abraham, AS Roma Tertarik Datangkan Romelu Lukaku

Penulis: Uphit Kratos
Sabtu 25 Mar 2023, 21:00 WIB
Romelu Lukaku

Romelu Lukaku/ Getty Images

Ligaolahraga.com -

Berita LIga Italia: AS Roma dikabarkan berencana akan menjual Tammy Abraham di musim panas nanti. Giallorossi siap menggantinya dengan meminjam Romelu Lukaku dari Chelsea.

Abraham tampil baik pada musim debutnya bersama Il Lupi, setelah dia bergabung dari Chelsea dengan harga 40 juta Euro pada Agustus 2021. Pemain berpaspor Inggris tersebut berhasil mencetak 27 gol dari 53 laga di semua kompetisi.

Sayang, Abraham tidak mampu mempertahankan performanya di ibu kota Italia dan mulai terpinggirkan oleh pelatih Jose Mourinho. Di musim ini saja dia hanya berhasil mencetak tujuh gol dari 38 pertandingan.

Seperti yang diungkapkan Calciomercato.com, AS Roma bersedia menjual Abraham di jendela transfer musim panas yang akan datang dengan harga sekitar 40-45 juta Euro, harga yang cukup realistis.

Saat ini Aston Villa dikabarkan cukup tertarik pada pemain 25 tahun tersebut, yang memegang opsi buyback senilai 80 juta Euro. Hingga saat ini The Blues tidak berencana mengaktifkan klausul tersebut.

Menariknya, pihak Roma dikabarkan akan mencoba mendatangkan Romelu Lukaku ke OlĂ­mpico. Mereka cukup tertarik dengan striker asal Belgia tersebut, terlebih saat ini Inter Milan dipastikan akan memulangkannya kembali ke Stamford Bridge.

Peluang Romka semakin tinggi karena Chelsea pun dilaporkan tidak ingin mempertahankan pemain 29 tahun tersebut, sehingga menjualnya di musim panas nanti merupakan solusi terbaik untuk The Blues.

Di sisi lain, bagi Roma gagasan ini terlihat sangat menarik, meski mereka harus bersiap menganggarkan gaji yang cukup tinggi bagi Lukaku.

Artikel Tag: Romelu Lukaku, AS Roma, tammy abraham, Chelsea

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/lepas-tammy-abraham-as-roma-tertarik-datangkan-romelu-lukaku
803  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini