Lazio dan Simone Inzaghi Segera Bahas Kelanjutan Kontrak Baru

Simone Inzaghi segera bahas kelanjutan kontraknya dengan Lazio (foto:laziali)
Berita Transfer: Lazio dan Simone Inzaghi dijadwalkan segera mengadakan pertemuan penting yang kabarnya guna membahas kelanjutan kontrak baru sang pelatih yang hingga kini belum membuahkan hasil apapun. Meski demikian Inzaghi mengakui tidak ada masalah dengan kontraknya dengan Biancocelesti.
Meski tahun telah berganti namun 2021 nampaknya masih akan sama seperti 2020 bagi The Aquile karena pelatih Simone Inzaghi tanpa kontrak baru saat musim 2020/21 berakhir. Beberapa kabar mengungkapkan bahwa kedua belah pihak telah membahas perpanjangan kontrak akan tetapi belum membuahkan hasil.
Pemilik sekaligus presiden Lazio, Claudio Lotito puas dengan kinerja Inzaghi yang telah membawa timnya lolos ke babak 16 besar Liga Champions akan tetapi di kompetisi domestik The Aquile kesulitan dan masih berada di luar empat besar dengan menempati posisi kedelapan.
Menurut kabar yang dilansir Radiosei, kedua belah pihak akan mengadakan pertemuan pekan depan yang merupakan pertemuan penting guna mencapai kesepakatan yang sama-sama memuaskan bagi sang pelatih dan pihak klub.
Media asal Italia tersebut mengabarkan The Aquile akan menawarkan gaji tahunan sebesar 2.3 Juta Euro dan 500 ribu Euro bonus Liga Champions. Sebelumnya Inzaghi ingin menjadi salah satu pelatih dengan gaji yang lebih baik. Pelatih asal Italia tersebut juga mengungkapkan bahwa tidak ada masalah mengenai kontraknya dengan pihak klub.
“Kami telah memulai pembicaraan mengenai kontrak baru di Agustus lalu dan Presiden adalah orang yang menepati janji, ada banyak kabar mengenai hal ini di media, namun saya tidak melihat adanya masalah, tidak mengubah apapun bagi saya jika kontrak telah ditulis dan ditandatangani atau akan dilakukan kemudian,”ujarnya.
“Tidak ada masalah dengan presiden Claudio Lotito, ia puas dengan perfoam terkini kami akan tetapi kecewa dengan kekalahan kami di Milan, kami telah berbicara di Natal dan Tahun Baru lalu.”
Artikel Tag: Lazio, Simone Inzaghi, Claudio Lotito
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/lazio-dan-simone-inzaghi-segera-bahas-kelanjutan-kontrak-baru
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini