Larang Pemainnya Berpuasa, Antoine Kombouare Disemprot Demba ba

Penulis: Demos Why
Rabu 05 Apr 2023, 04:05 WIB
Pelatih Nantes, Antoine Kombouare.

Antoine Kombouare. (Foto: Gwendoline Le Goff/FEP/Icon Sport)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepakbola: Pelatih Nantes, Antoine Kombouare, mendapatkan kecaman dari Demba Ba karena dituduh melarang pemainnya berpuasa selama bulan Ramadan. Ba menyatakan bahwa Kombouare tidak memahami bahwa puasa adalah kewajiban bagi umat Muslim.

Antoine Kombouare menuai kecaman atas keputusannya untuk tidak memasukkan nama bek kiri, Jaouen Hadjam, pada pertandingan FC Nantes melawan Stade Reims pada akhir pekan lalu. Hadjam dicoret oleh Kombouare karena ia menolak membatalkan puasa di bulan Ramadan.

"Saya terkesima dengan orang-orang yang menganggap puasa di bulan Ramadan adalah pilihan," tulis Demba Ba dalam akun Twitter miliknya.

"Untuk kalian yang masih bertanya-tanya, berpuasa merupakan bagian dari identitas seseorang. Saya punya pertanyaan sederhana, apakah pantas melarang orang melakukan hal-hal yang menggambarkan identitasnya?"

Kombouare memberikan klarifikasi terkait keputusannya untuk tidak memasukkan Hadjam dalam skuatnya saat melawan Stade Reims. Menurut Kombouare, keputusannya tersebut diambil agar Hadjam terlindungi dari cedera.

"Tidak ada kontroversi mengenai Jaouen. Saya mengizinkan para pemain berpuasa. Jika kami menjalani sesl latihan dengan porsi berat, para pemain yang sedang berpuasa akan saya lindungi," ujar Kombouare.

"Tapi, saya tidak mengizinkan para pemain berpuasa di hari pertandingan. Para pemain yang tetap berpuasa tidak akan masuk skuat. Ini bukanlah penalti kepada mereka. Salah satu tugas saya di sini adalah menetapkan aturan dan para pemain harus mematuhinya. Saya menghargai keputusan Jaouen," pungkasnya.

Artikel Tag: antoine kombouare, Nantes, demba ba

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/larang-pemainnya-berpuasa-antoine-kombouare-disemprot-demba-ba
793  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini