Komentari Cedera Renato Sanches, Mourinho: Milan Lebih Jeli Melihatnya

Penulis: Uphit Kratos
Sabtu 23 Sep 2023, 23:15 WIB
Renato Sanches

Renato Sanches

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pelatih AS Roma, Jose Mourinho mengaku sulit memahami masalah cedera yang dialami oleh Renato Sanches. AC MIlan lebih jeli melihat kondisi sang pemain.

Gelandang asal Portugal berusia 26 tahun ini terpaksa ditarik keluar lapangan di menit ke-28 dalam laga pembuka Liga Europa melawan FC Sheriff Tiraspol, karena mengalami masalah otot.

Situasi tersebut langsung menimbulkan kekhawatiran bagi banyak pihak. Bahkan pelatih Jose Mourinho membahas tentang cedera yang dialami Renato Sanches, dimana sang pelatih mengaku sulit untuk memahami kondisi sang pemain.

Bahkan menurutnya, masalah cedera yang dialami sang pemain tidak pernah diketahui secara pasti sejak masih berada di Bayern Munich atau Paris Saint-Germain. Namun AC Milan sudah melihat potensi tersebut, dan memutuskan untuk mundur.

Seperti yang disorot oleh Calciomercato.com, Milan sempat tertarik untuk merekrut Sanches di musim panas 2022. Namun pada akhirnya mereka memutuskan untuk tidak melakukannya karena keraguan yang terus berlanjut mengenai kondisi fisiknya.

AS Roma juga menyadari hal ini pada musim panas ini, itulah alasan Mourinho lebih memilih Davide Frattesi atau Marcel Sabitzer sebelum akhirnya menyetujui Sanches, yang telah melewatkan 52 pertandingan karena cedera selama tiga tahun terakhir.

Klausul kewajiban bersyarat untuk membeli yang melekat pada peminjaman sang gelandang asal Portugal hanya akan terpicu jika dia memainkan 60% dari pertandingan yang tersedia, yang mulai terlihat tidak mungkin.

Artikel Tag: Renato Sanches, AS Roma, Jose Mourinho, AC Milan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/komentari-cedera-renato-sanches-mourinho-milan-lebih-jeli-melihatnya
4163  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini