Kiper PSV Eindhoven Masuk Dalam Radar Barcelona

Penulis: Demos Why
Minggu 09 Sep 2018, 06:48 WIB
Kiper PSV Eindhoven Masuk Dalam Radar Barcelona

Jeroen Zoet / Twitter @JRZoet

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Penjaga gawang PSV Eindhoven, Jeroen Zoet, dikabarkan masuk ke dalam radar Barcelona untuk menggantikan peran Jasper Cillessen yang ingin hengkang. Cillessen sendiri ingin pergi meninggalkan Camp Nou lantaran kalah bersaing dengan Marc-Andre ter Stegen.

Raksasa La Liga, Barcelona, belum lama ini dikabarkan tertarik untuk mendatangkan Zoet ke Camp Nou. Kabar ketertarikan Barca tak terlepas dari kabar yang menyebutkan bahwa Cillessen ingin segera angkat kaki dari Camp Nou lantaran kalah bersaing dengan Ter Stegen yang dipilih menjadi penjaga gawang nomor satu. Cillessen diklaim tak puas dengan posisinya saat ini yang hanya berstatus sebagai ban serep dari Ter Stegen dan lebih memilih untuk hengkang demi mendapatkan kesempatan bermain yang lebih baik.

Untuk mengantisipasi kepergian Cillessen yang kemungkinan akan hengkang pada jendela transfer musim dingin Januari mendatang atau musim panas tahun depan, pihak Azulgrana kabarnya telah menyiapkan kiper pengganti.

Seperti dilansir dari Mundo Deportivo, pihak Barca saat ini dikabarkan tertarik untuk mendatangkan Zoet dari PSV Eindhoven untuk menggantikan peran yang nantinya akan ditinggalkan oleh Cillessen.

Kontrak Zoet sendiri di PSV Eindhoven masih berlaku hingga musim panas 2021 mendatang. Dirinya telah tampil bersama raksasa Eredivisie itu dalam 200 laga di semua kompetisi. Bahkan kiper yang kini berusia 27 tahun itu telah tampil dalam 11 laga bersama timnas Belanda.

Artikel Tag: Jeroen Zoet, PSV Eindhoven, Barcelona, Eredivisie

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kiper-psv-eindhoven-masuk-dalam-radar-barcelona
1894  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini