Keputusan Memecat Stefano Pioli Sudah Dikantongi Sejak 5 Bulan Lalu

Penulis: Uphit Kratos
Minggu 21 Apr 2024, 10:00 WIB
Stefano Pioli

Stefano Pioli

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Stefano Pioli ditakdirkan untuk diberhentikan oleh AC Milan di musim panas, sebuah keputusan yang tampaknya telah terbentuk selama lima bulan terakhir.

Tekanan telah menimpa sang pelatih asal Italia berusia 58 tahun selama berbulan-bulan, namun keadaan telah berubah setelah tersingkirnya sang pelatih dari perempat final Liga Eropa di tangan AS Roma

Beberapa laporan dari Italia mengklaim bahwa AC Milan telah mengambil keputusan, berencana untuk memberhentikan Stefano Pioli di akhir musim untuk memberikan ruang bagi penggantinya memimpin revolusi di ruang ganti.

Meski belum diputuskan, sudah ada berapa pelatih yang masuk dalam radar klub, termasuk nama-nama baru seperti Mark van Bommel, Christophe Galtier, Paulo Fonseca, Julen Lopetegui, dan Marcelo Gallardo.

Seperti yang dilansir dari Calciomercato.com, rasa frustasi telah berkembang di internal Milan sejak paruh pertama musim ini, dengan pemilik Gerry Cardinale mulai kehilangan kepercayaan sejak bulan Desember lalu

Kondisi ini sudah terjadi saat dia menyatakan bahwa ia 'tidak puas dengan posisi kami saat ini di Serie A atau Liga Champions'.

Ketidakpuasan yang berujung pada rencana pemecatan sang pelatih ini telah berkembang sejak saat itu, namun serangkaian hasil bagus telah membantu menutupi kekurangan tersebut, dan menunda keputusan untuk memecat Pioli.

Meskipun begitu, kepercayaan terhadap sang pelatih masih rendah dan Zlatan Ibrahimovic semakin yakin bahwa sebuah perubahan diperlukan, menegaskan posisinya setelah tersingkir dari Liga Eropa.

Artikel Tag: Stefano Pioli, AC Milan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/keputusan-memecat-stefano-pioli-sudah-dikantongi-sejak-5-bulan-lalu
1080  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini