Juventus Resmi Tunjuk Maurizio Sarri Sebagai Pelatih Baru

Maurizio Sarri resmi menjadi pelatih Juventus (Image: Getty)
Berita Transfer: Juventus secara resmi mengumumkan penunjukkan Maurizio Sarri sebagai pelatih baru mereka setelah kepergiannya dari Chelsea dikonfirmasi.
Sang juru taktik berusia 60 tahun ini baru bergabung dengan Chelsea pada musim panas tahun lalu dan memiliki kontrak hingga Juni 2021 mendatang, namun negosiasi dengan dijembatani oleh agen Fali Ramadani, orang yang sama yang membantu Sarri untuk melepaskan kontraknya dengan Napoli tahun lalu, memastikan akhir dari masa pengabdiannya di klub London Biru.
Tidak ada rincian tentang berapa banyak yang harus dibayarkan oleh Juve untuk menebus kontraknya, namun kabar yang beredar di Italia menyebutkan bahwa jumlah tersebut berada di sekitar 1,1 juta pounds selagi media-media Inggris menyebutkannya berada di kisaran 5 hingga 10 juta pounds.
Sarri diperkirakan akan menandatangani kontrak berdurasi dua tahun dengan Juventus, termasuk opsi perpanjangan untuk tahun ketiga. Dia akan menjadi pengganti Massimiliano Allegri, sosok yang menjadi saingan utamanya selama menangani Napoli dari tahun 2015 hingga 2018 lalu.
Meski cuma setahun mengabdi, Sarri meninggalkan Stamford Bridge dengan catatan yang baik setelah mempersembahkan trofi Liga Europa, mencapai final Carabao Cup dan membawa mereka menembus empat besar klasemen akhir Premier League, duduk di peringkat ketiga hanya kalah dari Manchester City dan Liverpool yang bersaing memperebutkan gelar juara hingga akhir musim.
The Blues diperkirakan akan menggantikan Sarri dengan mantan gelandang andalan mereka, Frank Lampard, yang menunjukkan kesuksesan menangani Derby County pada musim lalu.
Artikel Tag: Maurizio Sarri, Juventus, Chelsea
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/juventus-resmi-tunjuk-maurizio-sarri-sebagai-pelatih-baru
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini