Josko Gvardiol: Man City Tak Tertekan Meski di Peringkat Kedua

Penulis: Demos Why
Senin 29 Apr 2024, 09:30 WIB
Josko Gvardiol.

Josko Gvardiol. (Foto: Mike Egerton/PA Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Bek Manchester City, Josko Gvardiol, menegaskan bahwa ia dan timnya tidak dalam tekanan meski hingga saat ini berada di belakang Arsenal.

Manchester City meraih hasil maksimal pada lanjutan pertandingan pekan ke-35 Premier League. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Nottingham Forest di City Ground, Minggu (28/4) malam WIB, the Cityzens berhasil meraih kemenangan dengan skor 0-2. Adapun dua gol kemenangan City masing-masing dicetak oleh Josko Gvardiol dan Erling Haaland.

Dengan hasil ini, Man City masih menempati posisi kedua klasemen sementara Premier League dengan koleksi 79 poin. Mereka masih tertinggal satu angka dari Arsenal namun memiliki satu laga tunda yang belum dimainkan. Kondisi tersebut lantas membuat sejumlah pihak mengklaim persaingan menuju tangga juara kini hanya menyisakan dua tim setelah Liverpool terpeleset dalam beberapa laga terakhir.

Gvardiol lantas ditanya, apakah ia dan timnya merasa tertekan kini berada di peringkat kedua di bawah Arsenal.

“Jika Anda bertanya kepada saya, tidak juga. Mereka telah memainkan satu pertandingan lebih banyak dari kami, jadi yang kami butuhkan adalah menjalani pertandingan demi pertandingan. Akhir musim akan segera tiba dan kami harus 100% fokus,” ujar Gvardiol kepada BBC Match of the Day.

Terakhir, Gvardiol memberikan komentar terkait tahap akhir musim ini yang diklaim sebagai bagian paling menarik bagi seorang pemain Man City.

“Saya sudah sering mendengarnya, ya. Ini adalah musim pertama saya, sangat sulit, sangat menegangkan, tetapi itulah mengapa saya berada di sini. Saya sangat menikmatinya dan semoga kami bisa memenangkannya, tetapi masih ada empat pertandingan yang harus dimainkan.”

Artikel Tag: Josko Gvardiol, Manchester City

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/josko-gvardiol-man-city-tak-tertekan-meski-di-peringkat-kedua
198  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini