Jika Tinggalkan Juventus, Massimiliano Allegri Bakal Tangani Napoli?

Penulis: Rei Darius
Rabu 17 Apr 2024, 11:00 WIB
Massimiliano Allegri

Massimiliano Allegri dikabarkan bakal tinggalkan Juventus (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, muncul sebagai opsi pelatih baru Napoli pada musim depan, seiring dengan potensi kepergiannya pada musim panas.

Sang juru taktik berusia 56 tahun itu masih memiliki sisa kontrak lebih dari setahun bersama Bianconeri, namun ramai dibicarakan akan didepak setahun lebih awal daripada yang seharusnya menyusul dengan raihan negatifnya.

Setelah sukses pada periode pertamanya, yaitu 2014 hingga 2019, Massimiliano Allegri kembali ke kursi kepelatihan Juventus pada 2021.

Namun, sejak saat itu, Juve belum pernah memenangkan gelar sekali pun, selagi mengalami banyak masalah di luar lapangan.

Sejatinya, ada beberapa peningkatan dari masa Allegri, seperti yang terlihat di awal musim ini ketika Juve bersaing dengan Inter Milan untuk Scudetto hingga Januari lalu.

Namun, raihan buruk pada paruh kedua musim, yang mana ketika mereka hanya meraih dua kemenangan dari 11 laga, membuat masa depan Allegri sangat dipertanyakan.

Manajemen Juve dikabarkan telah mendekati Thiago Motta, yang sukses bersama Bologna pada musim ini, untuk mengambil alih kursi kepelatihan musim depan.

Sementara itu, Allegri dikabarkan bisa bergabung dengan Napoli, yang telah berganti pelatih tiga kali pada musim ini.

Partenopei sudah dikaitkan dengan Antonio Conte, Vincenzo Italiano, dan Stefano Pioli, namun Allegri meramaikan bursa pelatih baru.

Menurut Il Mattino, penunjukkan Giovanni Manna, yang pada saat menjabat sebagai direktur Juve, sebagai direktur olahraga baru Napoli pada musim panas mendatang, akan memberi jalan untuk Allegri bergabung.

Hubungan antara Allegri dan Presiden klub, Aurelio De Laurentiis, disinyalir baik, namun yang mencemaskan adalah reaksi fans nantinya.

Artikel Tag: Massimiliano Allegri, Juventus, Napoli

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jika-tinggalkan-juventus-massimiliano-allegri-bakal-tangani-napoli
157  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini