Jika Berhasil Menjual Icardi, Inter Akan Untung Banyak

Mauro Icardi/ sempreinter.com
Berita Liga Italia: Jika berhasil menjual Mauro Icardi ke Paris Saint-Germain di musim panas ini, Inter Milan akan mengantongi capital gain sebesar 56 juta Euro.
Jika berhasil menjual Mauro Icardi ke Paris Saint-Germain di musim panas nanti, Inter Milan diyakini akan mendapat keuntungan yang sangat besar. Menurut La Gazzetta dello Sport, setidaknya Nerazzurri akan mengantongi capital gain sebesar 56 juta Euro.
Inter akan mengantongi dana sebesar 50 juta Euro, dengan tambahan bonus sebesar 8 juta Euro. Total, hasil penjualan tersebut dalam memberikan suntikan capital gain sebesar 56 juta Euro, mengingat modal Inter untuk mendapatkan pemain berusia 27 tahun hanya sekitar 2 juta Euro saja.
Inter akan kembali mendapat tambahan dana sebesar 15 juta Euro jika klub asal Prancis tersebut memutuskan untuk menjual Icardi ke klub Italia. Melihat hal ini, kecil kemungkinan PSG akan melepas Icardi ke Juventus di musim panas ini.
Icardi sendiri datang ke Paris dengan status pinjaman selama satu musim, dan opsi pembelian permanen sebesar 70 juta Euro.
Namun karena alasan pandemi virus Corona, Inter memberikan keringanan berupa diskon sebesar 20 juta Euro. Tidak dijelaskan biaya tambahan sebesar 8 juta Euro tersebut, namun kemungkinan besar itu merupakan biaya pinjaman yang tertunda di awal musim kemarin.
Selain Icardi, Inter saat ini sedang berusaha untuk menjual Ivan Perisic yang saat ini sedang dipinjamkan ke Bayern Munich. Sementara untuk Joao Mario, kemungkinan tidak dipermanenkan Lokomotiv Moscow.
Artikel Tag: Mauro Icardi, Paris Saint-Germain, Inter Milan, Capital Gain
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jika-berhasil-menjual-icardi-inter-akan-untung-banyak
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini