Jelang Everton Vs Liverpool, Arne Slot: Jangan Ulangi Kesalahan yang Sama!

Penulis: Demos Why
Rabu 12 Feb 2025, 05:32 WIB
Arne Slot.

Arne Slot. (Foto: Liverpool FC)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Manajer Liverpool, Arne Slot, mengingatkan timnya untuk tidak melakukan kesalahan saat mereka mengadapi Everton dini hari nanti.

Pada tengah pekan ini, Liverpool akan menghadapi laga yang sangat penting. Mereka dijadwalkan akan melakoni pertandingan tunda pekan ke-15 Premier League dengan tandang ke markas Everton di Goodison Park, Kamis (13/2) malam WIB.

Menjelang pertandingan ini, The Reds masih dihantui oleh hasil buruk di putaran keempat Piala FA akhir pekan lalu, di mana mereka secara mengejutkan takluk dari Plymouth Argyle dengan skor tipis 1-0. Kekalahan tersebut menjadi pukulan bagi tim, terutama bagi Arne Slot, yang mengaku sangat kecewa dan sulit menerima hasil tersebut. Sang pelatih menegaskan bahwa timnya harus segera bangkit dan belajar dari kesalahan yang mereka buat di laga sebelumnya. Oleh karena itu, ia menuntut para pemainnya untuk tampil lebih fokus, memperbaiki performa, dan berusaha keras demi mengamankan tiga poin di pertandingan kali ini.

“Itu [hasil hari Minggu] seharusnya berdampak karena jika Anda bekerja di klub seperti ini, Anda harus bersaing untuk setiap trofi,” kata Slot seperti dilansir dari laman resmi Premier League.

“Kami sudah mengatakan hal ini sejak awal. Kami mengalahkan Accrington Stanley, tetapi kemudian kami kalah dari Plymouth. Tersingkir pada kesempatan kedua tentu saja tidak dapat diterima sebagai sebuah tim. Para pendukung kami juga kecewa dengan hasil tersebut."

“Sekarang kami harus menunjukkan sisi lain dari kami besok, karena bukan hanya hasilnya, penampilannya juga jauh dari standar kami,” tutup sang manajer.

Artikel Tag: Arne Slot, Everton, Liverpool

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jelang-everton-vs-liverpool-arne-slot-jangan-ulangi-kesalahan-yang-sama
265  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini