Inilah Pemain Yang Tak Pernah Lelah Berjuang untuk Persebaya, Klub Masa Kecilnya

Pemain Persebaya Surabaya, Abu Rizal Maulana/foto dok Persebaya
Berita Liga 1 Indonesia: Memasuki musim keempatnya bersama Persebaya Surabaya, Abu Rizal Maulana tak selalu menjadi pilihan utama. Tak jarang dirinya hanya jadi penghangat bangku cadangan. Meski demikian, ia tak pernah menyelasi keputusannya untuk tetap setia dengan Bajul Ijo, tim kebanggaannya.
Abu Rizal Maulana direkrut tim kebanggaan Bonek dan Bonita itu pada musim 2017 silam. Ia ikut mengantarkan Persebaya Surabaya merengkuh trofi juara Liga 2 sekaligus kembali promosi ke kasta tertinggi sepak bola tanah air.
Liga 1 2020 ini menjadi musim ketiga bagi Abu Rizal Maulana berlaga di kompetisi kasta tertinggi sepak bola tanah air. Dalam perjalanan karirnya, pemain 25 tahun itu mengalami pasang surut penampilan.
Pada gelaran Liga 1 208 ia tampil dalam 22 laga, satu musim berselang ia tampil di 28 pertandingan dengan sumbangsih satu gol. Selanjutnya, pada gelaran Liga 1 2020 musim ini, dari pertandingan yang sudah dilakoni Persebaya Surabaya, ia belum sekalipin diturunkan Aji Santoso.
Meski belum sepenuhnya mengamankan tempat di tim inti, pemain yang akrab disapa Rodeg mengaku tak pernah lelah untuk terus berjuang dan fokusnya adalah memberikan yang terbaik untuk tim kebanggaan.
"Tidak ada dukanya membela Persebaya, karena saya membela tim kebanggan tulus dari hati," tegasnya.
Pemain versatile yang bisa ditempatkan di beberapa posisi berbeda ini juga senang menjadi keluarga besar Bajul Ijo. Selain klub idola sejak kecil, menurutnya Persebaya Surabaya adalah salah satu tim profesional yang harusnya bisa menjadi percontohan klub di Indonesia.
"Persebaya itu tim bagus, punya sejarah panjang, punya suporter militan, dan yang tidak kalah penting, manajemen mengelola Persebaya dengan sangat profesional," ujarnya.
Salah satu yang menjadi favoritnya adalah saat ikut membawa Persebaya Surabyaa menjadi kampiun Liga 2 musim 2017.
"Saya senang bisa memperkuat tim kebanggan Surabaya, tim yang selalu saya impikan saat kecil dulu," ungkap Rodeg. "Dan salah satu pengalaman yang paling menyenangkan ya pastinya saat juara Liga 2, karena begitu bangkit bisa langsung kembali ke kasta tertinggi, seperti mimpi," imbuhnya.
Artikel Tag: Liga 1, Persebaya Surabaya, Abu Rizal Maulana
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/inilah-pemain-yang-tak-pernah-lelah-berjuang-untuk-persebaya-klub-masa-kecilnya
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini