Ini Tiga Target yang Ingin Dicapai Ollie Watkins di Tahun 2024

Ollie Watkins. (Foto: Bradley Collyer/PA Images)
Berita Liga Inggris: Striker Aston Villa, Ollie Watkins, mengaku memiliki tiga target yang ingin ia capai bersama tim dan pribadi di tahun 2024 ini. Target apa yang dimaksud?
Aston Villa meraih hasil yang memuaskan pada lanjutan pertandingan pekan ke-27 Premier League. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Luton Town di Kenilworth Road, Minggu (3/3) dini hari WIB, Villa meraih kemenangan dengan skor 2-3. Tiga gol kemenangan the Villans dicetak melalui brace Ollie Watkins dan satu gol tambahan dari Lucas Digne. Sementara dua gol balasan the Hatters dicetak oleh Tahith Chong dan Carlton Morris.
Berkat kemenangan ini, Villa semakin kokoh di peringkat keempat klasemen sementara Premier League dengan koleksi 55 poin. Artinya, peluang Villa untuk lolos ke Liga Champions musim depan terbuka lebar.
Tak berselang lama setelah laga usai, Watkins lantas ditanya terkait target apa yang ingin ia caai di tahun 2024. Watkins mengaku ingin membantu timnya menyingkirkan Ajax di babak 16 besar Conference League, mengamankan tiket ke Liga Champions, dan mendapatkan panggilan dari timnas Inggris untuk tampil di Euro.
"Pertama, di Eropa, kami akan menghadapi Ajax pada hari Kamis yang merupakan pertandingan besar. Ini adalah pertandingan yang sangat menarik dan kami menantikannya. Saya merasa kami bermain dengan brilian dengan cedera yang kami alami. Saya pikir berada di atas sana dan berjuang untuk lolos ke Liga Champions adalah sesuatu yang luar biasa. Dan bagi saya pribadi, saya merasa akan mencetak gol di setiap pertandingan dan hanya itu yang bisa saya lakukan," ujar Watkins kepada Sky Sports.
"Semoga di akhir musim, Euro, di situlah saya ingin berada."
Artikel Tag: Ollie Watkins, Aston Villa
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ini-tiga-target-yang-ingin-dicapai-ollie-watkins-di-tahun-2024
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini