Ilkay Gundogan Sepakat Gabung Barcelona, Kontrak Hingga 2025

Ilkay Gundogan segera gabung Barcelona (Image: Getty)
Berita Transfer: Jurnalis Fabrizio Romano telah mengonfirmasi bahwa Barcelona dan Ilkay Gundogan mencapai kesepakatan perihal kontrak berdurasi dua tahun dengan opsi untuk diperpanjang setahun lagi.
Kabar bergabungnya Gundogan dengan La Blaugrana telah berembus kencang selama beberapa pekan terakhir lantaran kontraknya akan segera habis bersama Manchester City pada 30 Juni mendatang.
Sempat ada keraguan mengenai kemampuan finansial Barcelona untuk bisa mendaftarkannya,. Namun, persetujuan akhirnya tiba dan sang pemain telah memberikan lampu hijau, sebagaimana warta dari jurnalis Fabrizio Romano.
Menurut pewarta asal Italia itu, Ilkay Gundogan sudah menandatangani kontrak berdurasi dua tahun dengan opsi untuk diperpanjang pada tahun ketiga.
Lebih lanjut, gelandang timnas Jerman juga telah menjalani proses tes medis yang disetujui oleh staf Barca, menurut klaim dari Romano.
Selain itu, La Blaugrana juga menyisipkan klausul rilis bernilai fantastis dalam kontrak pemain berusia 32 tahun itu, yaitu senilai 500 juta euro.
Gundogan meninggalkan Manchester City setelah mengabdi selama tujuh tahun. Dia bergabung dari Borussia Dortmund seharga 27 juta euro pada musim panas 2016 silam.
Selama memperkuat The Citizens, Gundogan melakoni total 304 pertandingan dengan mencetak 60 gol dan 40 assist di semua ajang. Dia meraih lima gelar juara Premier League, dua Piala FA, empat Piala Liga Inggris, dan sebuah trofi Liga Champions bersama kubu Etihad Stadium.
Pada musim ini, Gundogan menjadi salah satu pemain kunci Manchester City di balik keberhasilan mereka meraih treble winners usai sukses mencetak 11 gol dan tujuh assist dari 51 penampilan di semua ajang.
Ilkay Gündogan to Barcelona, here we go! Final approval arrived on club side to register him as new signing, green light from the player. It’s done deal, signed few minutes ago. 🚨🔵🔴 #FCB
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) June 21, 2023
Gündogan has agreed a two year deal valid until June 2025 with option for further year. pic.twitter.com/Gr467hNBms
Artikel Tag: Ilkay Gundogan, Barcelona, Manchester City
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ilkay-gundogan-sepakat-gabung-barcelona-kontrak-hingga-2025


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini