Ibrahimovic Blokir Kesepakatan Pinjaman Francesco Camarda ke Monza

Penulis: Uphit Kratos
Senin 03 Feb 2025, 00:15 WIB
Francesco Camarda

Francesco Camarda

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Sementara Alvaro Morata meninggalkan AC Milan ke Galatasaray dengan status pinjaman, transfer Francesco Camarda ke AC Monza dikabarkan telah dibatalkan.

Menurut laporan terbaru dari Sky Sport Italia, keputusan untuk meminjamkan Francesco Camarda ke AC Monza telah dibatalkan. Keputusan ini sebagian besar disebabkan karena kekalahan kandang 1-0 dari Hellas Verona.

Hasil laga tersebut membuat mereka terbenam jauh di dasar degradasi, dan butuh keajaiban bagi mereka untuk bisa bertahan di Serie A hingga akhir musim ini, karena mereka tetap berada di posisi terbawah dengan hanya 13 poin dari 23 putaran Serie A.

Ide awalnya adalah agar Camarda bergabung dengan Monza dengan status pinjaman selama 18 bulan, yang berpotensi terputus setelah enam bulan jika klub tersebut terdegradasi ke Serie B di musim ini.

Namun dengan kepindahan Morata ke Galatasaray, Sky Sport Italia melaporkan jika Zlatan Ibrahimovic turun tangan untuk menghalangi kepindahan Camarda.

Pemain muda berusia 16 tahun tersebut dinilai lebih baik tetap berada di Milan dan tim muda Milan Futuro, yang bermain sepak bola di Serie C. Sesekali dia bisa dimanfaatkan untuk menjadi pelapis di tim utama Milan.

Sementara itu, Santiago Gimenez mengunggah gambar di Instagram Stories-nya yang memperlihatkan jet pribadi yang membawanya ke tanah Italia. Ia mendarat di Italia untuk menyelesaikan transfer dari Feyenoord seharga 32 juta Euro plus bonus.

Artikel Tag: Francesco Camarda

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ibrahimovic-blokir-kesepakatan-pinjaman-francesco-camarda-ke-monza
406  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini