Hadapi Milan, Simeone Soroti Lini Pertahanan Atletico Madrid

Penulis: Vina Enza
Rabu 24 Nov 2021, 06:09 WIB
Simeone

Diego Simeone (foto:twitter)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Atletico Madrid akan menjamu AC Milan di Metropolitano pada Rabu (24/11) malam waktu setempat dan juara bertahan La Liga tersebut mengincar finis di posisi kedua klasemen Grup B dan mereka bisa melakukannya dengan kemenangan. Pelatih Diego Simeone menyoroti pentingnya pertahanan tangguh guna mendukung timnya di pertandingan tersebut.

Atletico Madrid menempati posisi ketiga klasemen sementara Grup B Liga Champions dengan empat poin dan AC Milan di posisi buncit dengan satu poin. Tuan rumah membutuhkan kemenangan guna mengamankan peluang untuk lolos ke babak 16 besar. Tim besutan Diego Simeone berbekal kemenangan 1-0 atas Osasuna di akhir pekan lalu yang kembali menunjukkan solidnya lini pertahanan mereka. Sementara tim besutan Stefano Pioli kalah 4-3 dari Fiorentina di Serie A.

“Esensi tim ada pada komponen pertahanannya,”ujar Cholo dalam konfrensi persnya jelang laga seperti dikutip Into The Calderon.

“Talenta para pemain meningkatkan performa tim, kami ingin bertumbuh mulai dari pemain depang kami hingga bisa mendukung barisan lini pertahanan kami.”

Los Rojiblancos tanpa diperkuat dua pemain bintang mereka yang cedera, Joao Felix dan Kieran Trippier, sedangkan Felipe Monteiro harus menjalani skorsing, sementara Stefan Savic sudah bisa dimainkan. Marcos Llorente diperkirakan akan menjadi starter di bek sayap kanan dan Antoine Griezmann akan berpartner dengan Luis Suarez di lini serang.

“Joao telah menjalani momen yang lebih baik, seperti di awal La Liga musim lalu,”ujar sang pelatih.

“Ia telah berlatih dengan antusias, kami sedang menunggu cederanya pulih dan membiarkan dia berlatih secara wajar jadi ia bisa mencari tempatnya di tim ini.”

Artikel Tag: Simeone, Atletico Madrid, AC Milan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/hadapi-milan-simeone-soroti-lini-pertahanan-atletico-madrid
689  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini