Gregor Kobel Berpeluang Jadi Pemimpin Borussia Dortmund di Musim 2023/24

Penulis: Febrian Kusuma
Kamis 08 Jun 2023, 11:00 WIB
Gregor Kobel

Gregor Kobel (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Kiper Gregor Kobel kini menjadi pemain favorit yang akan ditunjuk sebagai kapten Borussia Dortmund pada musim depan, setelah Marco Reus dilaporkan bakal mempertimbangkan untuk menyerahkan ban kapten yang telah ia kenakan sejak tahun 2018 yang lalu.

Reus yang kini masih menjadi kapten Dortmund dan juga Mats Hummels yang menjabat sebagai wakil kapten, keduanya sudah mendekati akhir dari karier profesionalnya. Saat ini Marco Reus dan Mats Hummels sama-sama sudah berusia 34 tahun. Oleh sebab itu, para petinggi klub kabarnya akan menunjuk pemimpin baru di skuat Borussia Dortmund pada musim depan, dan pilihan itu nampaknya akan jatuh pada Gregor Kobel.

Menurut Sport Bild, Kobel menjadi favorit karena kiper internasional Swiss itu telah menjadi salah satu pemain Die Borussian yang paling konsisten sejak ia bergabung dengan klub dari VfB Stuttgart dua tahun lalu. Di sepanjang musim 2022/23 yang baru saja berlalu, ia berhasil membuat 35 penampilan di semua kompetisi dengan mencatat 15 kali clean sheet dan kemasukan total 37 gol. Selain itu, Kobel juga dipercaya memiliki jiwa kepemimpinan yang bagus, sehingga para petinggi klub menilai ia layak untuk menjadi kapten klub di musim depan.

Menurut Sport Bild, bek Niklas Süle juga bisa menjadi kandidat kuat untuk menjalani peran sebagai kapten tim. Para pemain lain seperti Sebastien Haller, Nico Schlotterbeck, dan Julian Brandt juga bisa diberikan lebih banyak tanggung jawab sebagai seorang pemimpin di dalam tim.

Artikel Tag: Gregor Kobel, Borussia Dortmund

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/gregor-kobel-berpeluang-jadi-pemimpin-borussia-dortmund-di-musim-202324
951  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini