Fiorentina Saingi Valencia untuk Dapatkan Rafinha dari Barcelona

Penulis: Rei Darius
Kamis 25 Jul 2019, 11:15 WIB
Fiorentina Saingi Valencia untuk Dapatkan Rafinha dari Barcelona

Rafinha Alcantara kini juga diminati oleh Fiorentina (Image: Diario AS)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Fiorentina akan saingi Valencia untuk mendapatkan jasa gelandang buangan Barcelona, Rafinha Alcantara, pada bursa transfer musim panas ini, klaim Diario AS.

Klub raksasa Catalan sebelumnya dikabarkan berniat untuk menjual sang gelandang tim nasional Brasil dan menghargainya di kisaran 15 juta euro, namun Los Che berusaha untuk menawarnya lebih murah.

Selama berkarier di Camp Nou, Rafinha sering kali dirundung berbagai masalah cedera. Ia sempat tampil brilian ketika dipinjamkan ke Inter Milan apda paruh kedua musim kompetisi 2017/2018, namun hanya mencatatkan lima pertandingan di La Liga sebelum mengalami cedera ligamen lutut MCL pada musim lalu.

Warta yang beredar sebelumnya mengklaim bahwa kondisi kebugarannya sudah pulih pada musim panas ini dan dia sudah berlatih di pramusim ini dan Valencia menjadi tim yang paling menginginkan jasanya.

Namun berdasarkan warta dari Diario AS, setelah berpekan-pekan menunda transfernya, kini Valencia memiliki saingan dari Italia, yakni Fiorentina, yang akan mengajukan tawaran kepada La Blaugrana untuk mendapatkan jasa pemain berusia 26 tahun ini.

Valencia sendiri sebenarnya memiliki hubungan yang baik dengan Barca setelah bertukar penjaga gawang pada akhir Juni lalu, dengan Jasper Cillessen bergabung dengan kubu Mestalla dan Neto Murara melanjutkan kariernya di Camp Nou.

Namun demikian, hubungan itu agak merenggang setelah Barcelona menjual Denis Suarez ke Celta Vigo, padahal sang gelandang sebelumnya diperkirakan akan bergabung dengan Valencia.

Artikel Tag: Rafinha Alcantara, Barcelona, Fiorentina

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/fiorentina-saingi-valencia-untuk-dapatkan-rafinha-dari-barcelona
1472  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini