Fakta-fakta Menarik Usai Hasil Imbang 1-1 Borussia Dortmund vs Hoffenheim

Gio Reyna dan Karim Adeyemi (Foto: bvb.de)
Berita Liga Jerman: Borussia Dortmund telah menjalani empat laga tanpa kemenangan menyusul hasil imbang 1-1 melawan TSG Hoffenheim pada Minggu (15/12) di Signal Iduna Park.
Borussia Dortmund gagal meraih poin penuh saat menghadapi TSG Hoffenheim di pekan ke-14 Bundesliga. Gio Reyna membawa Die Borussen unggul di menit ke-46, namun Jacob Bruun Larsen menyamakan kedudukan untuk Hoffenheim di menit-menit akhir untuk memaksa hasil imbang 1-1.
Berikut fakta-fakta menarik usai laga seperti yang dirangkum laman bvb.de.
Dortmund bermain imbang 1-1 untuk pertandingan Bundesliga ketiga secara beruntun, di mana mereka unggul lebih dulu dalam setiap laga tersebut. Die Borussen kebobolan gol dalam 20 menit terakhir saat menghadapi Bayern Munich, Borussia Mönchengladbach dan Hoffenheim.
BVB belum pernah memenangkan satu pun dari 10 pertandingan kompetitif terakhir mereka di bulan Desember (enam kali imbang, empat kali kalah).
Gio Reyna tampil sebagai starter untuk pertama kalinya di Bundesliga sejak Oktober 2023. Pemain berusia 22 tahun ini mencetak gol pertamanya sejak 13 Mei 2023 (dalam kemenangan 5-2 atas Mönchengladbach). Pemain internasional Amerika Serikat itu mencetak gol dengan tendangan berkecepatan 109 km/jam.
Karim Adeyemi membuat penampilan kompetitif pertamanya dalam 75 hari saat ia masuk dari bangku cadangan. Ia mencatatkan tiga tembakan ke arah gawang dalam 45 menit melawan Hoffenheim, yang merupakan terbanyak dalam tim.
Nico Schlotterbeck memenangkan 73% challenges, tidak melakukan pelanggaran terhadap lawan dan memiliki sentuhan bola terbanyak di atas lapangan (99).
Gregor Kobel hanya menghadapi satu tembakan ke arah gawangnya sepanjang pertandingan, dan itu adalah gol penyeimbang di waktu tambahan babak kedua.
Jacob Bruun Larsen mencetak gol keduanya musim ini ke gawang mantan klubnya. Ia pernah bermain dalam 29 pertandingan Bundesliga untuk Dortmund. Ia sebelumnya juga mencetak gol di menit-menit akhir setelah masuk dari bangku cadangan dalam kemenangan 4-3 Hoffenheim atas Leipzig.
Artikel Tag: Borussia Dortmund, TSG Hoffenheim
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/fakta-fakta-menarik-usai-hasil-imbang-1-1-borussia-dortmund-vs-hoffenheim
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini