Edin Terzic Bangga Dengan Keberhasilan Dortmund Mengalahkan RB Leipzig

Edin Terzic (Foto: bvb.de)
Berita Liga Jerman: Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic mengungkapkan rasa bangganya atas keberhasilan timnya mengalahkan RB Leipzig 2-1 dalam laga Bundesliga pekan ke-23 pada Jumat (3/3/2023) waktu setempat.
Borussia Dortmund meraih kemenangan ke-10 beruntun di semua kompetisi usai mengalahkan RB Leipzig 2-1 di Signal Iduna Park pada Jumat malam. Kemenangan tersebut diraih berkat gol dari Marco Reus dan Emre Can di babak pertama.
Dortmund membuka skor di menit ke-21 lewat Marco Reus dari titik penalti usai sang kapten dilanggar di kotak terlarang. Die Borussen menggandakan keunggulan di menit ke-39 setelah bola dari tendangan bebas Julian Brandt yang berusaha dibuang oleh pemain Leipzig menemui kaki Emre Can, yang kemudian berhasil melesakkannya ke gawang Janis Blaswich.
Di babak kedua, giliran Leipzig yang mendominasi permainan dan berhasil memperkecil ketertinggalan di menit ke-74 lewat Emil Forsberg. Tim tamu terus menekan untuk menyamakan kedudukan, namun Dortmund bertahan dengan baik untuk tetap mempertahankan keunggulannya hingga wasit meniup peluit akhir.
Berbicara usai pertandingan, Edin Terzic mengaku bangga atas apa yang ditunjukkan oleh timnya terutama semangatnya dalam bertahan saat laga didominasi oleh Leipzig.
"Itu benar-benar pertandingan hebat. Itu adalah penampilan yang sangat bagus dari kami di babak pertama. (Namun) segalanya tidak lagi berjalan dengan baik di babak kedua. Leipzig sangat dominan saat itu. Meski demikian, kami memiliki peluang besar untuk menjadikan skor 3-0. Kami bertahan dengan penuh semangat, penontonnya luar biasa. Kami bermain melawan tim yang memiliki ambisi yang sama dengan kami. Tujuannya adalah untuk memperlebar jarak menjadi tujuh poin. Kami berhasil melakukannya. Saya bangga dengan tim saya," kata Terzic.
Dengan kemenangan ini, Dortmund untuk sementara mengambil alih puncak klasemen karena Bayern Munich baru akan bermain melawan VfB Stuttgart pada Sabtu malam.
Artikel Tag: Edin Terzic, Borussia Dortmund, rb leipzig
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/edin-terzic-bangga-dengan-keberhasilan-dortmund-mengalahkan-rb-leipzig
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini