Dukung Gerakan Anti-Rasisme, Spanyol Gelar Laga Persahabatan Melawan Brasil

Kaka dan Casillas / via Gettyimages
Berita Sepak Bola: Brasil akan memainkan pertandingan persahabatan melawan Spanyol, Maret mendatang sebagai bagian dari kampanye anti-rasisme di bawah slogan 'Satu kulit', demikian diumumkan federasi sepak bola kedua negara pada Senin (05/06).
Sebuah pernyataan dari badan tertinggi sepak bola Spanyol (RFEF) mengatakan bahwa pertandingan akan diadakan di Spanyol untuk memperkuat komitmen kedua negara dalam melawan kekerasan di sepak bola dan untuk mengintensifkan hubungan baik yang sudah terjalin antara kedua negara.
Presiden RFEF, Luis Rubiales yang langsung memimpin kampanye ini untuk memberantas perilaku diskriminatif di stadion setelah pemain depan Real Madrid asal Brasil, Vinicius Jr dilecehkan secara rasial selama pertandingan La Liga di stadion Mestalla melawan Valencia pada 21 Mei lalu.
Presiden federasi sepak bola Brasil (CBF) Ednaldo Rodrigues mengomentari tentang laga persahabatan ini dan gerakan tersebut, dia mengatakan: "Tindakan ini, bekerja sama dengan teman saya Luis Rubiales, akan menjadi penting untuk semakin memperkuat kebutuhan untuk berjuang keras melawan rasisme di seluruh penjuru planet ini."
Kedua negara akan saling berhadapan untuk ke-10 kalinya, dengan lima kemenangan untuk tim Amerika Selatan, dua untuk tim Eropa dan dua kali seri. Pertandingan terakhir mereka adalah di final Piala Konfederasi 2013 ketika Brasil mengalahkan sang juara dunia pada saat itu, dengan skor 3-0.
CBF mengumumkan bahwa Brasil akan memainkan pertandingan persahabatan melawan Guinea pada 17 Juni dan Senegal, tiga hari kemudian, juga sebagai bagian dari kampanye anti-rasisme.
Artikel Tag: Timnas Spanyol, Spanyol, Timnas Brasil
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/dukung-gerakan-anti-rasisme-spanyol-gelar-laga-persahabatan-melawan-brasil

Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini