Ditekuk Leipzig 2-0, Julian Brandt: Dortmund Memang Tidak Pantas Menang

Penulis: Ezi Yulia
Kamis 06 Apr 2023, 16:30 WIB
Julian Brandt

Julian Brandt (Foto: bvb.de)

Ligaolahraga.com -

Berita Piala Jerman: Gelandang Borussia Dortmund Julian Brandt berusaha menerima kekalahan dari RB Leipzig di perempat final DFB-Pokal pada Rabu (5/4) setelah menilai bahwa timnya memang tidak pantas memenangkan laga tersebut.

Borussia Dortmund harus menelan pil pahit usai dikalahkan 2-0 oleh RB Leipzig pada Rabu (5/4) waktu setempat. Gol-gol dari Timo Werner dan Willi Orban menghancurkan harapan Die Borussen untuk melaju ke semifinal kompetisi tersebut.

Dortmund tampil buruk di mana mereka digempur hampir sepanjang pertandingan oleh Leipzig. Tim asuhan Edin Terzic itu harus menunggu hingga menit ke-96 untuk memiliki sebuah peluang nyata. Oleh karena itu, Julian Brandt menilai bahwa kekalahan ini adalah hasil yang pantas untuk mereka terima.

"Kami tidak pantas memenangkan pertandingan hari ini. Kami benar-benar tidak berbahaya dalam menyerang dan terlalu terbuka dalam bertahan. Khususnya di babak pertama, kami tidak berhasil mempertahankan bola," kata Brandt.

"Kami sudah menunjukkan di paruh pertama musim bahwa kami menyerah ketika kami tidak fokus. Kami sebenarnya sangat beruntung bisa melewati 10 menit pertama tanpa kebobolan. Gregor adalah kiper yang luar biasa. Apa yang terjadi di Munich adalah masalah yang berbeda. Dia membuat kami tetap dalam permainan di banyak pertandingan. Kami telah membuat awal yang buruk untuk periode setelah jeda internasional," tambahnya.

Kekalahan ini tentu meninggalkan kekecewaan besar bagi Die Borussen karena telah membiarkan peluang terbaik untuk memenangkan trofi musim ini lepas dari tangan mereka. Bundesliga kini menjadi satu-satunya harapan Dortmund untuk meraih gelar musim ini, di mana saat ini mereka tertinggal dua poin dari Bayern Munich yang memuncaki klasemen.

Artikel Tag: Julian Brandt, Borussia Dortmund, rb leipzig, DFB Pokal

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ditekuk-leipzig-2-0-julian-brandt-dortmund-memang-tidak-pantas-menang
710  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini