Dielu-elukan Romanisti, Jose Mourinho Ucapkan terima Kasih di Instagram

Penulis: Uphit Kratos
Rabu 29 Nov 2023, 08:50 WIB - 321 views
Jose Mourinho

Jose Mourinho

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pendukung AS Roma meneriakkan nama Jose Mourinho setelah gol Paulo Dybala ke gawang Udinese. Media Italia klaim ini merupakan bukti rasa cinta dari Romanisti.

AS Roma berhasil mengamankan kemenangan 3-1 atas Udinese dan para penggemar menunjukkan rasa cinta mereka kepada Jose Mourinho setelah gol Dybala di babak kedua dengan meneriakkan nama sang pelatih asal Portugal tersebut.

Mourinho langsung membalas dengan berterima kasih kepada Curva Sud dan kemudian dia mengirim pesan kepada para pendukung Giallorossi di Instagram setelah peluit akhir.

"Sangat penting untuk mendapatkan tiga poin hari ini. Selamat kepada para pemain dan fans yang mendukung kami seperti biasa dan membantu kami meraih kemenangan," tulisnya.

"Saya ingin berterima kasih kepada para penggemar yang telah menyanyikan nama saya, saya biasanya tidak ingin menjadi sorotan karena saya percaya semua pujian harus diberikan kepada para pemain yang bertarung di lapangan, tetapi saya sangat menghargai demonstrasi cinta Anda."

Media Italia, Il Corriere dello Sport menilai jika teriakan tersebut merupakan bukti cinta Romanisti bagi sang pelatih, sekaligus tuntutan bagi pihak klub agar Mourinho segera diberi kontrak baru.

Kontrak Mourinho bersama Giallorossi sendiri akan berakhir di musim panas mendatang, dan ada rumor jika pihak klub sedang membidik Thiago Motta sebagai pelatih baru.

Meski nama Motta sedang jadi primadona, namun perlu diingat jika peminatnya bukan hanya Roma saja, beberapa klub lainnya, termasuk AC Milan, juga tertarik kepada pelatih yang saat ini menangani Bologna tersebut.

Artikel Tag: Jose Mourinho, AS Roma, Udinese

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/dielu-elukan-romanisti-jose-mourinho-ucapkan-terima-kasih-di-instagram
321
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini