Dianggap Tampil Mengecewakan, Lampard Bela Ruben Loftus-Cheek

Penulis: A Mahfuda
Rabu 16 Sep 2020, 06:54 WIB
Ruben Loftus-Cheek

Ruben Loftus-Cheek (Sumber: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Frank Lampard bela Ruben Loftus-Cheek setelah gelandang tersebut tampak kesulitan memberikan permainan terbaiknya dalam kemenangan Chelsea atas Brighton pada Selasa (15/9).

Pemain berusia 24 tahun itu membuat penampilan starter ketiganya tahun ini dan ia diberi peran yang lebih maju di depan Jorginho dan N’Golo Kante di lini tengah Chelsea.

Akan tetapi gelandang asli Inggris tersebut kemudian ditarik dan diganti oleh Ross Barkley setelah hanya bermain 61 menit karena gagal memberikan pengaruh ke permainan.

Usai pertandingan gelandang tersebut, yang absen selama 13 bulan pasca mengalai cedera Achilles pada Mei 2019, mendapat kritik dari pandit Sky Sports, Gary Neville dan Jamier Carragher. Neville menyebut kinerja Ruben Loftus-Cheek “sangat mengecewakan”.

Tapi Frank Lampard menegaskan jika Ruben Loftus-Cheek perlu diberi lebih banyak waktu setelah kembali dari cedera dan ia juga mengisyaratkan bahwa gelandang tersebut akan terus dimainkan di posisi yang lebih maju untuk kedepannya.

“Dengan Ruben jelas dia sudah absen dalam waktu yang lama, bahkan waktu kembalinya cukup dirusak dengan adanya lockdowndan restartketika dia baru saja mau memainkan beberapa pertandingan,” ujar Lampard usai laga.

“Kita tentu harus memberi dia sedikit waktu untuk itu.”

“Tapi itu adalah posisi yang bisa dimainkan Ruban untuk kami. Ya, kami memiliki cedera di area depan karena Ziyech absen, Pulisic juga absen, ada pemain yang akan kembali dan itu memberi saya banyak pilihan.”

“Menarik bagi saya untuk melihat Ruben dalam peran No.10 tersebut hari ini. Dia pasti bisa memberi kami banyak hal di area itu.”

Artikel Tag: Ruben Loftus-Cheek, Frank Lampard, Chelsea

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/dianggap-tampil-mengecewakan-lampard-bela-ruben-loftus-cheek
2293  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini