Demi Amankan 13 Juta Euro, Milan Siap Jual Murah Divock Origi

Divock Origi
Berita Liga Italia: AC Milan semakin putus asa untuk menyingkirkan Divock Origi. Pemain asal Belgia tersebut terus menolak tawaran yang datang termasuk dari Arab Saudi.
Pemain asal Belgia tersebut tiba sebagai pemain free agent di musim panas lalu setelah kontraknya dengan Liverpool habis. Saat itu dia tiba dalam kondisi cedera, dan hanya menjalani 36 pertandingan dengan torehan dua gol dan satu assist.
Pemain yang saat ini berusia 28 tahun tersebut tidak menjadi bagian dari rencana AC Milan di untuk musim ini dan telah dikaitkan dengan kepindahannya kembali ke Premier League bersama West Ham United atau ke Arab Saudi bersama Al-Ettifaq.
Milan sendiri sangat terbuka untuk melepas Divock Origi dengan harga yang sangat murah. Sama seperti kasus Ante Rebic, rossoneri perlu melakukan penghematan mengingat gajinya yang cukup tinggi, mencapai 4 juta Euro per musim.
Selain itu, kontrak Origi yang akan berakhir hingga Juni 2026, membuat sang pemain sulit dijual, dan Milan tidak ingin menanggung gaji yang tinggi untuk waktu yang lama, tanpa kontribusi yang positif dari sang pemain .
Milan pada awalnya dibantu oleh 'dekrit pertumbuhan' yang memungkinkan klub untuk membayar hanya 50 persen dari pajak pemain yang datang ke Italia dari luar negeri. Namun, hal itu hanya berlaku jika sang pemain tetap berada di tanah Italia setidaknya selama dua tahun berturut-turut.
Meskipun demikian, menjual Origi masih akan menjadi penghematan besar selama masa kontraknya yang bernilai sekitar 13.3 juta Euro.
Artikel Tag: Divock Origi, AC Milan
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/demi-amankan-13-juta-euro-milan-siap-jual-murah-divock-origi

Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini