Conte Tanggapi Aksi Antik Richarlison di Kemenangan Tottenham vs Forest

Richarlison (foto:twitter)
Berita Liga Inggris: Antonio Conte menanggapi aksi antik yang dilakukan oleh striker Brasil, Richarlison di kemenangan Tottenham atas Nottingham Forest pada pertandingan lanjutan Premier League yang berlangsung pada Sabtu (11/03) malam WIB.
Antonio Conte membalas sindiran striker Richarlison setelah pemain internasional Brasil tersebut melakukan aksi antic seperti menyuruh sang bos untuk diam setelah mencetak gol di kemenangan Tottenham atas Nottingham Forest meski akhirnya golnya dianulir karena offside.
Manajer asal Italia tersebut secara mengejutkan menjadikan Richarlison sebagai striker setelah tengah pekan lalu dengan terbuka menyuarakan ketidakpuasannya dengan menit bermain yang terbatas, dan pikiran sang striker fokus untuk membalas manajernya, dan Conte ditanyakan mengenai hal tersebut setelah pertandingan.
“Sejujurnya saya mencoba membuat keputusan terbaik mengenai starting line-up kami,”ujar bos Spurs via Sky Sports.
“Dalam hal ini, saya memilih menjadikan Richi starter dan mengistirahatkan Dejan untuk hari ini, saat melawan West Ham dan Chelsea saya mengistirahatkan Son.
“Masalahnya adalah terkadang saya tidak mengerti mengenai siapa yang tidak memahami pentingnya melakukan rotasi, anda harus memiki para pemain bagus di bangku cadangan karena mereka bisa mengubah permainan.
“Jika anda bercita-cita memenangkan trofi dan memenangkannya di masa depan, maka anda harus memikirkannya dan mengandalkan 16,17 atau 18 pemain, melakukan rotasi dan mengubah susunan pemain dari laga demi laga.
“Berulang kali saya melihat seorang pemain yang ingin selalu bermain, tapi jika anda bermain lalu anda harus tampil dan saat anda lelah maka anda tidak bisa menunjukkan penampilan terbaik, anda mungkin senang karena bisa bermain akan tetapi kami kalah dalam pertandingan.”
Artikel Tag: Conte, Richarlison, Tottenham
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/conte-tanggapi-aksi-antik-richarlison-di-kemenangan-tottenham-vs-forest
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini