Christian Eriksen Penasaran Hadapi Copenhagen di Parken

Penulis: Demos Why
Rabu 08 Nov 2023, 08:18 WIB
Christian Eriksen.

Christian Eriksen. (Foto: James Gill - Danehouse)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Playmaker Manchester United, Christian Eriksen, mengaku sangat penasaran ingin menghadapi FC Copenhagen di Parken Stadium karena ia belum pernah melakukannya.

Manchester United dijadwalkan akan melakoni matchday 4 Grup A Liga Champions dengan tandang ke markas FC Copenhagen di Parken Stadium, Kamis (9/11) dini hari WIB. Pertandingan ini sendiri diprediksi akan berlangsung sengit karena kedua tim sama-sama mengincar kemenangan demi menjaga peluang mereka untuk lolos ke babak 16 besar.

Jelang pertandingan tersebut, Christian Eriksen mengaku antusias karena ia mengaku belum pernah menghadapi Copenhagen di Parken. Namun ia tak sepakat dengan klaim Jacob Neestrup yang menyebut atmosfer Parken akan jauh lebih meriah ketimbang Old Trafford.

"Saya belum pernah bermain menghadapi Copenhagen di sini," ujar Eriksen seperti dilansir dari laman resmi Man United.

"Saya hanya pernah ke sini bersama tim nasional dan saya tahu atmosfernya sangat spesial."

"Saya memang mengharapkan atmosfer yang spesial tetapi 100 kali lebih teatrikal dari Old Trafford [menurut Jacob Neestrup]? Saya tidak yakin dengan hal itu."

Pada pertandingan di Theatre of Dreams, yang dimenangkan United dengan skor tipis 1-0 berkat gol sundulan Harry Maguire, Eriksen berhadapan dengan teman masa kecilnya, Rasmus Falk, yang bermain sebagai gelandang untuk FC Copenhagen.

Christian mengatakan bahwa ia menikmati menjadi teman yang berubah menjadi lawan pada malam itu, dan berharap memiliki kesempatan untuk melakukannya lagi di Parken Stadium pada tengah pekan ini.

"Itu sangat spesial," kenangnya tentang pertemuan di Old Trafford.

"Saya juga berhasil menendangnya!"

"Selalu istimewa untuk melihatnya dan saya telah mengikutinya sejak kami bermain bersama selama bertahun-tahun. Senang rasanya bisa bermain menghadapi dia dan di Parken nanti akan sangat menyenangkan."

Artikel Tag: Christian Eriksen, Manchester United, fc copenhagen, liga champions

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/christian-eriksen-penasaran-hadapi-copenhagen-di-parken
359  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini