Catat 10 Kemenangan Beruntun, Antonio Conte Nilai Inter Masih Kurang Kejam

Penulis: Demos Why
Kamis 08 Apr 2021, 07:00 WIB
Manajer Inter Milan, Antonio Conte.

Antonio Conte. (Foto: Alessandro Sabattini)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Manajer Inter Milan, Antonio Conte, memberikan komentar terkait kemenangan yang diraih oleh Nerazzurri saat menjamu Sassuolo tadi malam. Meski bahagia dengan hasil yang diraih oleh timnya, namun Conte menilai Inter masih kurang kejam.

Inter Milan sukses meraih kemenangan penting saat menghadapi laga tunda giornata ke-28 Serie A di San Siro, Rabu (7/4) malam WIB. Pada pertandingan tersebut, La Beneamata meraih kemenangan dengan skor tipis 2-1 berkat gol yang dicetak oleh Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez. Sementara satu gol balasan I Neroverdi dicetak oleh Hamed Junior Traore.

Kemenangan ini sendiri merupakan yang kesepuluh bagi Inter secara beruntun di Serie A. Bukan hanya itu, dengan tambahan tiga poin, Inter saat ini telah mengumpulkan 71 poin atau unggul 11 angka dari pesaing terdekatnya, AC Milan.

Sesaat setelah laga usai, Antonio Conte mengaku sangat puas dengan hasil yang mereka raih. Meski demikian sang manajer menilai timnya masih kurang kejam lantaran jika melihat catatan statistik Inter sebenarnya masih mungkin untuk meraih kemenangan dengan skor yang lebih besar.

"Kami perlu mengambil langkah maju jika ingin menjadi seorang protagonis, jika kami ingin menjadi penantang yang kredibel untuk Scudetto," ujar Conte dilansir dari laman resmi Inter.

"Kami harus lebih waspada, kejam, dan penuh tekad dalam setiap situasi. Terdapat beberapa laga, seperti hari ini, di mana kami menghadapi tim-tim yang bermain tanpa tekanan dan datang ke sini untuk memberikan kesan yang bagus ketika melawan pemimpin liga."

"Hari ini, kami bisa saja mencetak 5-6 gol dan seharusnya bisa tampil lebih tajam, namun permainan berjalan terbuka hingga akhir. Pujian harus diberikan kepada Sassuolo, namun hasil ini menunjukkan bahwa tim ini berkembang. Dengan mentalitas seperti ini, mungkin kami masih bertahan di Liga Champions," pungkasnya.

Artikel Tag: Antonio Conte, Inter Milan, Sassuolo, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/catat-10-kemenangan-beruntun-antonio-conte-nilai-inter-masih-kurang-kejam
1223  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini