Bustomi Minta Pemimpin Introspeksi Pikirkan Nasip Sepak Bola

Penulis: Dhimas
Kamis 09 Jul 2015, 02:00 WIB
Bustomi Minta Pemimpin Introspeksi Pikirkan Nasip Sepak Bola

Bustomi ingin segera kembali dalam pertandingan

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga.com - Di tengah puasa latihan yang sedang dilakoninya lantaran tidak adanya agenda Arema, Ahmad Bustomi tak berhenti berharap agar kondisi sepak bola di Indonesia semakin baik usai lebaran nanti. Pria yang beberapa waktu lalu tampil menjadi bintang tamu di acara peluncuran jaringan provider ternama ini juga berharap agar sepak bola di Indonesia kembali sehat dan bangkit.

Sanksi FIFA, sulitnya izin turnamen, dan masalah sepak bola lainnya yang menumpuk memang membuat para pemain sepak bola di Indonesia galau lantaran berkurangnya pemasukan ditambah dengan gaji yang tersendat. Bisa dibilang, justru pemain sepak bola lah yang paling terkena imbas akibat permasalahan yang terjadi pada sepak bola Indonesia. Imbas yang terasa tak hanya berdasarkan materi, melainkan juga motivasi pemain hingga program latihan yang tak bisa berjalan dengan baik.

Gelandang andalan Arema, Bustomi berharap agar bulan Ramadhan yang diliputi kemelut kisruh dunia sepak bola sekarang ini dapat memberikan kesempatan yang baik bagi para pemimpin untuk memikirkan nasip sepak bola ke depannya.

“Selama Ramadhan, para pemimpin diharapkan saling introspeksi diri untuk memikirkan sepak bola Indonesia ke depan,” ujarnya di Malang beberapa waktu lalu seperti dilansir sidomi.com.

Bustomi pun tak lupa menyampaikan harapannya agar kompetisi profesional yang kini terhenti akan segera terselenggara. Ia mengaku merindukan permainan sepak bola yang menjadi profesinya.

“Semua pemain kangen kembali bermain sepak bola. Saya berharap dunia sepak dunia segera kembali sehat, tidak berantem. Semoga segera digelar kompetisi baru yang profesional,” tandasnya.

Bangkitnya kompetisi di Indonesia menjadi harapan Bustomi dan seluruh insan sepak bola. Saat ini, Arema dan hampir seluruh tim pun masih dinyatakan libur lantaran belum ada agenda program yang sudah pasti akan diadakan.

 

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bustomi-minta-pemimpin-introspeksi-pikirkan-nasip-sepak-bola
967  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini