Bukti Skuat Mewah, Ini Daftar Pemain Bayern Munich yang Dipanggil ke Timnas

Penulis: Febrian Kusuma
Kamis 26 Mei 2022, 09:00 WIB
Bayern Munich

Thomas Muller Berbincang dengan Pelatih Timnas Jerman (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Bayern Munich telah mengakhiri musim 2021/22 dengan menjadikan pertandingan pekan ke-34 Bundesliga melawan VfL Wolfsburg di VW Arena pada 14 Mei 2022 yang lalu sebagai laga terakhir. Namun, berakhirnya kompetisi bukan berarti pemain Bayern bisa beristirahat, karena mereka harus memenuhi tugas internasional bersama negaranya masing-masing.

Hampir semua pemain Bayern Munich mendapat panggilan membela negaranya masing-masing untuk menghadapi jeda internasional pada Juni 2022. Sebagian besar, atau ada delapan pemain Die Bavarian yang dipanggil membela Timnas Jerman di bawah besutan Hans Flick.

Ada empat pertandingan yang akan dilakoni Timnas Jerman pada jeda internasional awal Juni 2022, masing-masing pertandingan melawan Italia (05/06), Inggris (08/06), Hongaria (12/06), dan yang terakhir adalah kembali melawan Timnas Italia (15/06). Keempat pertandinga itu adalah laga di babak penyisihan League A Group 3 UEFA Nations League.

Kemudian ada tiga pemain Bayern yang dipanggil untuk membela Timnas Prancis, mereka adalah Kingsley Coman, Lucas Hernandez, dan Benjamin Pavard.

Berikut Adalah Daftar Lengkap Pemain Bayern Munich yang Dipanggil ke Timnas

Austria

Marcel Sabitzer

Kamerun

Eric Maxim Choupo-Moting

Kroasia

Josip Stanisic

Perancis

Kingsley Coman

Lucas Hernandez

Benjamin Pavard

Prancis U-20

Tanguy Nianzou

Jerman

Serge Gnabry

Leon Goretzka

Joshua Kimmichu

Thomas Muller

Jamal Musikala

Manuel Neuer

Niklas Süle

Leroy Sane

Jerman U-17

Paul Wanner

Polandia

Robert Lewandowski

Amerika Serikat

Malik Tillman

Artikel Tag: Bayern Munich, Timnas Jerman

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bukti-skuat-mewah-ini-daftar-pemain-bayern-munich-yang-dipanggil-ke-timnas
1492  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini