Berita Piala Eropa 2016: Petualangan Wales di Euro 2016 Berakhir
Ligaolahraga – Berita Piala eropa 2016: Cristiano Ronaldo mencetak gol pembuka untuk Portugal saat berhadapan dengan Wales di Lyon. Ronaldo mencetak satu gol dan memastikan langkah Portugal untuk mengakhiri perjalanan Wales di Euro 2016 dengan kemenangan 2-0 pada Rabu malam kemarin untuk mengunci tiket ke final.
Pertandingan menarik di Lyon semakin memanas setelah waktu istirahat paruh pertama ketika Portugal mencetak sepasang gol dalam kurun waktu tiga menit babak kedua untuk memastikan tempat laga hari Minggu besok, dimana mereka akan menghadapi Jerman atau Perancis.
Ronaldo membuka keunggulan Portugal dengan sundulannya (50’), sebelum tembakannya dari jarak 25 yard dibelokkan Nani (53’) untuk menggandakan keunggulan Portugal.
Wales yang berhasil mencapai empat besar merupakan hasil terbaik yang pernah mereka peroleh selama mengikuti turnamen besar, mencoba mengejar ketinggalan melalui sepakan jarak jauh Gareth Bale, dan gagal mencetak gol dalam sebuah pertandingan untuk pertama kalinya dalam kompetisi ini.
Sekarang Portugal dapat menpersiapkan partai final pertamanya di kejuaraan Piala Eropa sejar kekalahan 1-0 mereka dari Yunani 2004 silam, ketika kubu Chris Coleman kembali ke Wales untuk mendapat sambutan layaknya pahlawan setelah melakoni pertandingan yang luar biasa.
James Collins dan Andi King menggantikan duo Ben Davies dan Aaron Ramsey yang terkena sanksi larangan bertanding, sementara Bruno Alves menggantikan Pepe yang dibekap cedera sebagai satu dari tiga kali pergantian di kubu lawan.
Setelah membawakan lagu yang menggetarkan ‘Land of My Fathers’, adalah Portugal yang mulai menendang bola dan Collins, yang memulai start pertamanya sejak empat bulan terakhir, beruntung mencegah gawang Wales dari kebobolan pertama kali setelah bergulat dengan Ronaldo di kotak terlarang.
Permainan sangat baik ditampilkan Wales membuahkan kesempatan pertama untuk mencetak gol, tetapi tendangan Bale gagal menembus jala Portugal.
Mega bintang Wales ini kemudian memaksa Rui Patricio melakukan penyelamatan pada babak pertama, melewati hadangan Danilo Pereira sebelum mepaskan tendangan kea rah penjaga gawang Portugal dari sudut kotak penalti.
Sukses dijaga ketat selama 44 menit babak pertama, Ronaldo akhirnya mendapat kesempatan menyerang, tetapi sundulannya masih melebar dari gawang yang dijaga James Chester.
Tetapi ia berhasil menebus kesalahannya lima menit usai rehat, melakukan lompatan mengungguli Chester untuk menyundul bola dengan kekuatan penuh melewati Wayne Hennessey dari jarak tujuh yard.
Ini adalah gol ketiga Ronaldo dalam kompetisi ini dan gol kesembilannya sepanjang keikutsertaannya di Piala Eropa,membawanya setingkat dengan Michel Platini yang merupakan pencetak gol terbanyak sepanjang masa Piala Eropa.
Wales baru saja mendapat kesempatan untuk menyamakan kedudukan tetapi Portugal menggandakan kedudukan melalui Nani tiga menit berselang, lagi-lagi Ronaldo menjadi suksesor atas terciptanya gol ini. Bintang Real Madird ini hampir melancarkan tembakan, tetapi mantan rekan satu timnya di Manchester United berhasil membelokkan tendangannya sebelum bersarang ke gawang.
Coleman bertindak dengan beberapa pergantian di kubu Wales, memasukkan Simon Church, Jonathan Williams, dan Same Vokes, tetapi usahanya terhalang pertahanan kubu lawan.
Joao Mario menyia-nyiakan kesempatan untuk menghempaskan Wales ketika usahanya menjemput bola muntahan dari Nani masih melenceng dari tiang gawang,sementara itu penyelamatan gemilang dari Hennessey berhasil menggagalkan sundulan Jose Fonte.
Bale dua kali menantang Patricio dengan usaha tendangan jarak jauhnya untuk mengembalikan peluang Wales, tetapi petualangan mereka hampir digagalkan Portugal dengan gol ketiga.
Hennessey selamat dari usaha Danilo dan Ronaldo dari sudut sempit yang masih melebar. Namun akhirnya Portugal berhasil meraih kemenangan perdananya di waktu normal selama pergelaran Euro 2016.
Susunan Tim
Portugal:Patricio, Cedric, Alves, Fonte, Guerreiro, Mario, Danilo, Sanches (Gomes, 74), A Silva (Moutinho, 79), Nani (Quaresma, 86), Ronaldo.
Wales:Hennessey, Gunter, A Williams, Collins (J Williams, 66), Taylor, Allen, Ledley (Vokes, 58), Bale, King, Robson-Kanu (Church, 63)
Man of the Match:Cristiano Ronaldo.
Artikel Tag: Portugal, Wales, Cristiano Ronaldo, Semifinal Euro2016
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-piala-eropa-2016-petualangan-wales-di-euro-2016-berakhir
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini