Berita Liga Inggris: Tak Ingin Dicadangkan Lagi, Loris Karius Bertekad Buktikan Diri

Penulis: Depe Ptr
Senin 10 Jul 2017, 15:00 WIB
Berita Liga Inggris: Tak Ingin Dicadangkan Lagi, Loris Karius Bertekad Buktikan Diri

Loris Karius / via liverpoolfc.com

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Liga Inggris: Setelah menjalani tes yang cukup berat di musim debutnya dengan Liverpool, tekad Loris Karius kian berlipat ganda untuk membuktikan kredibilitasnya sebagai kiper yang bisa diandalkan oleh klub asal Merseyside itu pada musim 2017/18.

Kiper asal Jerman itu bergabung dengan The Reds menjelang musim 2016-17 sebagai kompetitor  utama untuk Simon Mignolet. Karius baru mendapatkan kesempatan untuk bermain sebagai kiper utama setelah pulih dari patah tulang tangan yang diderita selama tur musim panas di Amerika.

Setelah comeback, Karius bermain 11 pertandingan sebelum menyerahkan posisi tersebut ke rekan setimnya pada Desember lalu dan kemudian harus menunggu waktunya di bangku cadangan saat Mignolet tampil mengesankan di sisa musim.

Pemain berusia 24 tahun itu telah kembali ke Melwood untuk menjalani pra-musim dalam kerangka yang jauh lebih positif.

“Rasanya bagus untuk kembali,” kata Karius kepada Liverpoolfc.com.

“Saya tidak memiliki musim pertama yang mudah dengan sedikit perjuangan dan cedera. Sekarang saya ingin membuktikan diri, melakukan hal yang lebih baik dari musim lalu dan memenangkan seragam (no 1) kembali.”

“Itu adalah pengalaman baru bagi saya, dengan banyak belajar. Bahkan dalam hal negatif, saya mengambil hal positif dari itu dan belajar banyak hal yang baru bagi saya. Saya merasa kuat secara mental dan juga di lapangan. Saya ingin membuktikan diri.”

Karius menjadi bagian dari grup yang memulai hari pembukaan pra-musim di awal pekan lalu, sementara rivalnya di posisi kiper yaitu Mignolet dan Danny Ward baru bergabung di akhir pekan.

Jurgen Klopp telah menjelaskan bahwa trio tersebut akan diberi kesempatan yang sama untuk meraih tempat utama di awal musim baru dan Karius menyambut baik pertarungan tersebut.

“Senang memiliki kompetisi dan bagus bagi klub untuk memiliki tiga kiper kuat. Saya yakin kami akan saling berusaha dalam latihan. Semua orang akan berusaha menjadi yang terbaik,” tambahnya.

Artikel Tag: premier league 2018, Liverpool, Loris Karius

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-inggris-tak-ingin-dicadangkan-lagi-loris-karius-bertekad-buktikan-diri
1104  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini