Hadapi Cremonese, Luciano Spalletti Beri Evaluasi soal Skuad Juventus

Pelatih Juventus Luciano Spalletti (Image: Juventus)
Berita Liga Italia: Pelatih Juventus, Luciano Spalletti, memberi evaluasi atas penampilan anak-anak asuhnya yang akan menghadapi Cremonese dalam lanjutan Serie A.
I Bianconeri berupaya kembali ke jalur kemenangan saat menghadapi Sassuolo di Mapei Stadium, Rabu (7/1) dini hari WIB dengan sukses menang telak 3-0.
Pesta gol Juventus dibuka oleh bunuh diri Tarik Muharemovic dan kemudian dilanjutkan oleh kegemilangan Jonathan David yang mencetak satu gol dan satu assist untuk Fabio Miretti.
Luciano Spalletti berhasil melanjutkan kegemilangannya, dengan hanya menderita satu kekalahan sejak menjabat. Kini, mereka bersiap untuk pertandingan berikutnya melawan Cremonese di Allianz Stadium, Turin pada Selasa (13/1) dini hari WIB mendatang.
Terakhir kali Juve menghadapi Cremonese adalah pada awal November tahun lalu. Itu merupakan laga debut Spalletti.
Mereka menang dengan skor 2-1 pada saat itu, dan Spalletti berkaca terhadap perkembangan Si Nyonya Tua di bawah asuhannya, yang kini punya gaya berbeda dibanding pendahulunya, Igor Tudor.
"Saya rasa kami telah meningkat dalam banyak hal, tetapi ada hal-hal lain yang masih perlu kita pahami, yang perlu kita sadari sebagai bagian dari sepak bola saat ini," kata Spalletti, dilansir dari Ilbianconero.
"Misalnya, merebut kembali penguasaan bola dengan cepat memberi Anda kepercayaan diri dan memungkinkan Anda untuk memulai kembali permainan dari tempat Anda seharusnya mengakhirinya.
"Atau, di tengah tekanan dan agresi yang konstan, lebih banyak duel dan bola kedua terjadi, dan memiliki pemain yang memungkinkan tim untuk mengendalikannya seperti memenangkan dribel atau gerakan yang mengarah pada tembakan ke gawang.
"Banyak dari hal-hal ini tidak kita anggap penting karena kita masih memiliki visi untuk dieksplorasi.
Artikel Tag: Luciano Spalletti, Juventus, Cremonese
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/hadapi-cremonese-luciano-spalletti-beri-evaluasi-soal-skuad-juventus


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini