Atletico Madrid Dikaitkan Dengan Transfer Bintang Veteran Barcelona

Penulis: Vina Enza
Sabtu 20 Mei 2023, 08:02 WIB - 813 views
Target Atletico Madrid

Jordi Alba

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Atletico Madrid kembali dikaitkan dengan transfer pemain veteran milik Barcelona di bursa musim panas ini. Dan pemain tersebut adalah Jordi Alba, klub ibukota Spanyol sebelumnya pernah menampung striker veteran Luis Suarez dan hasinya tidak mengecewakan.

Atletico Madrid memiliki sejarah merekrut pemain bintang veteran milik Barcelona dan mereka bisa memanfaatkannya dengan baik. Tim besutan Diego Simeone kemungkinan dapat mengulang trik tersebut di musim panas ini.

Menurut kabar yang dilansir Football-Espana, Los Rojiblancos sedang mempertimbangkan untuk merekrut Jordi Alba dari Barcelona. Sang bek kiri mendapat gaji 38 Juta Euro dan Blaugrana ingin mengurangi beban gaji mereka salah satunya dengan melepas sang pemain.

Atletico bisa menawarkan jalan keluar bagi sang defender bahkan bisa menyertakannya dalam kesepakatan untuk melepas Yannick Carrasco. Barca telah mengamankan klausa beli untuk Carrasco sebesar 18 Juta Euro, tapi mereka tidak ingin membayar penuh dan sedang mencari cara untuk mengurangi biaya tersebut akan tetapi hingga sejauh ini kesepakatan tersebut masih mandeg.

Klub lain yang juga memantau Alba berasal dari Arab Saudi yakni Al Hilal, dengan Sergio Busquets yang juga dikabarkan akan hengkang, pihak klub ingin merekrut keduanya dan kemungkinan juga mendatangkan Lionel Messi.

Alba sendiri telah menyatakan ingin bertahan di Barca hingga tahun terakhir dalam kontraknya, namun tidak diragukan bahwa pihak klub akan mengubah persyaratannya atau melepasnya sebagai priotitas mereka musim panas ini.

Jika Alba hengkang ke Metripolitano maka ia akan mengikuti jejak David Villa dan Luis Suarez yang membantu Atleti menjuarai La Liga setelah meninggalkan Barca, sedangkan Antoine Griezmann juga meraih kesuksesan sejak pindah secara permanen ke Atleti. Meski Memphis Depay belum bisa meraihnya karena masih tahap awal di ibukota.

Alba biasanya dioperasikan di sisi kiri posisi bek sayap dalam formasi tiga atau lima pemain belakang atau sebagai gelandang kiri. Pemain 34 tahun tersebut merupakan pengumpan silang terbaik di Spanyol dan terbukti menentukan meski menit bermainnya terbatas musim ini.

Artikel Tag: Atletico Madrid, Barcelona, Jordi Alba

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/atletico-madrid-dikaitkan-dengan-transfer-bintang-veteran-barcelona
813
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini